Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Kompas.com - 17/05/2024, 06:17 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jadwal Thailand Open 2024 bakal memuat perjuangan Gregoria Mariska Tunjung dan satu duel Merah-Putih di sektor ganda campuran.

Rangkaian laga perempat final Thailand Open 2024 akan berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, pada Jumat (17/4/2024).

Indonesia masih mempunyai tujuh wakil yang akan mentas di perempat final Thailand Open 2024.

Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil tuan rumah Supanida Katethong guna memperebutkan tiket semifinal.

Baca juga: Hasil Thailand Open 2024: Ganda Putra Habis, 7 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Ini akan menjadi pertemuan ketujuh antara Gregoria dan Supanida Katethong dalam kompetisi resmi bulu tangkis.

Sebelumnya, Gregoria berhasil memetik lima kemenangan atas Supanida Katethong dari enam pertandingan.

Dari sektor tunggal putri Indonesia juga memiliki Komang Ayu Cahya Dewi. Ia bakal melakoni duel menghadapi Han Yue (China).

Selanjutnya, Indonesia dipastikan mengamankan tiket semifinal dari sektor ganda campuran setelah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di perempat final Thailand Open 2024.

Baca juga: Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Ganda campuran Indonesia lainnya, yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata akan melawan wakil tuan rumah Thailand.

Rehan/Lisa melawan Ruttanapak Outpthong/Jhenicha Sudjaipraparat, sedangkan Jafar/Aisyah menghadapi Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Sementara itu, satu-satunya wakil Indonesia dari nomor ganda putri adalah Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Ana/Tiwi akan melakoni duel menghadapi utusan Taiwan, Chang Ching Hui/Yang Ching Tun, dalam 8 besar Thailand Open 2024.

Baca juga: Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024

Lapangan 1, mulai pukul 12.00 WIB

  • WS (Match 3) – Supanida Katethong (Thailand) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia)
  • XD (Match 5) – Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (Indonesia)

Lapangan 2, mulai pukul 12.15 WIB

  • XD (Match 2) – Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat (Thailand) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)
  • WD (Match 4) – Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Taiwan) vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia)

Lapangan 3, mulai pukul 12.15 WIB

  • WS (Match 2) – Han Yue (China) vs Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia)
  • XD (Match 3) – Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Skuad Persib Juara yang Sudah Habis Kontrak, Ciro Alves, Eks Juventus, hingga Ezra Walian

Skuad Persib Juara yang Sudah Habis Kontrak, Ciro Alves, Eks Juventus, hingga Ezra Walian

Liga Indonesia
Euro 2024: Alasan Inggris Layak Jadi Tim Unggulan, Target Juara di Jerman

Euro 2024: Alasan Inggris Layak Jadi Tim Unggulan, Target Juara di Jerman

Internasional
Fonseca Ucap Kata Pertama di AC Milan, Sepak Bola Menyerang Datang

Fonseca Ucap Kata Pertama di AC Milan, Sepak Bola Menyerang Datang

Liga Italia
Trio Timnas Indonesia Marselino, Rizky Ridho, dan Ernando Banggakan Aji Santoso

Trio Timnas Indonesia Marselino, Rizky Ridho, dan Ernando Banggakan Aji Santoso

Timnas Indonesia
Tranmere Rovers Rilis Jersey Bersejarah dari Mills

Tranmere Rovers Rilis Jersey Bersejarah dari Mills

Liga Inggris
Indonesia Berjuang Menuju Piala Dunia 2026: Progres Apik, Indah Ditonton

Indonesia Berjuang Menuju Piala Dunia 2026: Progres Apik, Indah Ditonton

Timnas Indonesia
Bidik Emas, Tim Basket Putri Pra PON DKI Jakarta Jajal Kekuatan di Beavers Cup

Bidik Emas, Tim Basket Putri Pra PON DKI Jakarta Jajal Kekuatan di Beavers Cup

Sports
Hasil Proliga 2024: Tumbangkan Juara Bertahan, Jakarta BIN Buka Kans Final Four

Hasil Proliga 2024: Tumbangkan Juara Bertahan, Jakarta BIN Buka Kans Final Four

Sports
Pelatih Akui Jonatan-Ginting Punya Beban Mental Jelang Olimpiade 2024

Pelatih Akui Jonatan-Ginting Punya Beban Mental Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Timnas Italia Larang Headphone dan Playstation, 'Tangan Besi' Spalletti

Timnas Italia Larang Headphone dan Playstation, "Tangan Besi" Spalletti

Internasional
Peta Jalan Indonesia untuk Lolos Piala Dunia 2026, Punya 3 Kesempatan

Peta Jalan Indonesia untuk Lolos Piala Dunia 2026, Punya 3 Kesempatan

Timnas Indonesia
Kroos Sebut Bellingham Paket Lengkap, Bisa Hadapi Tekanan di Euro 2024

Kroos Sebut Bellingham Paket Lengkap, Bisa Hadapi Tekanan di Euro 2024

Internasional
Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Lawan Pramudya/Andika, Ogah Kalah, Pantang Lengah

Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Lawan Pramudya/Andika, Ogah Kalah, Pantang Lengah

Badminton
Indonesia Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U20, Satu Grup Yaman-Timor Leste

Indonesia Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U20, Satu Grup Yaman-Timor Leste

Timnas Indonesia
AC Milan Angkat Fonseca, Ibra Sebut Conte Bukan yang Dicari Rossoneri

AC Milan Angkat Fonseca, Ibra Sebut Conte Bukan yang Dicari Rossoneri

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com