Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

All England 2024, Misi Kembalikan Performa Apri/Fadia daripada Hasil

Kompas.com - 12/03/2024, 05:52 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Performa ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, pada turnamen bulu tangkis French Open 2024 pekan lalu mendapat apresiasi dari sang pelatih, Eng Hian.

Di mata Eng Hian, Apriyani/Fadia yang baru comeback selepas cedera Apri langsung menunjukkan grafik yang baik.

Juara Hong Kong Open 2023 tersebut berhasil mengalahkan lawan berat dari Korea Selatan, Kim So-yeong/Kong Hee-yong pada babak pertama.

Pada babak kedua, meski harus kalah dari pasangan China, Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan, Apri/Fadia bisa dibilang bermain baik.

Baca juga: All England 2024: Puasa Jauh dari Keluarga, Fajar Rela demi Indonesia

"Saya melihat performa Apriyani di latihan dan saat pertandingan kemarin di French Open jauh berbeda. Malah jauh lebih baik di pertandingan. Ini poin yang memang kami cari dulu di tur Eropa," kata Eng Hian dalam keterangan dari PBSI.

Oleh sebab itu, Eng Hian lebih memprioritaskan pengembalian performa maksimal Apri/Fadia terlebih dahulu dibandingkan berbicara tentang hasil.

"Saya tidak mau terlalu jauh dulu berbicara hasil, tetapi bagaimana mengembalikan performa Apri/Fadia, terutama Apri pasca-cedera," katanya.

"Sebab, yang paling sulit itu adalah mengembalikan keberanian dan kepercayaan dirinya untuk melangah, untuk bergerak sebagaimana sebelum cedera," ucap Eng Hian.

"Perkembangan di Perancis cukup baik, saya berharap tren ini terus terbawa sampai All England dan hasilnya bisa mengikuti," ujarnya.

Baca juga: All England 2024: Daya Juang Jadi Kunci, Wakil Indonesia Harus Siap Capek

Di All England 2024 yang bergulir mulai Selasa (12/3/2024) di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Apri/Fadia akan bersua wakil India, Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela, di babak pertama.

Apri/Fadia unggul dalam rekor pertemuan dengan skor 2-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com