Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2024: Yohanes Kalah, Indonesia Disingkirkan China

Kompas.com - 16/02/2024, 19:16 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Yohanes Saut Marcellyno kalah dari Wang Zheng Xing sehingga Indonesia disingkirkan China pada perempat final Badminton Asia Team Championships atau Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Indonesia menurunkan Yohanes Saut Marcellyno di partai kelima. Ia bersua dengan tunggal putra China berumur 21 tahun, Wang Zheng Xing.

Bertanding di Setia City Convention Centre pada Jumat (16/2/2024), Yohanes kalah dari Wang Zheng Xing melalui dua gim via skor 15-21, 22-24.

Kekalahan Yohanes Saut Marcellyno membuat Indonesia tak bisa melanjutkan kiprah di Badminton Asia Team Championships 2024 setelah dibekuk China via skor 2-3.

Baca juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia: Leo/Daniel Menang, Indonesia Vs China Sama Kuat 2-2

Di lain sisi, China berhasil menyegel satu tiket semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Jalannya pertandingan

Yohanes tampak kesulitan setelah beberapa kali pengembaliannya tak mampu melewati net sehingga dirinya tertinggal 5-8 dari Wang Zheng Xing.

Setelah itu, Yohanes dapat menemukan momentum. Ia lalu membalikkan keadaan dengan mengubah kedudukan menjadi 11-10 atas Wang Zheng Xing.

Setelah turun minum, Wang Zheng Xing bermain lebih efektif. Pebulu tangkis ranking 227 dunia itu unggul 14-12 atas Yohanes.

Baca juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia: Alwi Gagal Sumbang Poin, Indonesia 1-2 China

Yohanes tak bisa mengejar ketertinggalan sehingga menelan kekalahan dari Wang Zheng Xing pada gim pertama via skor 15-21.

Berlanjut ke gim kedua, Wang Zheng Xing tak mengendurkan tempo permainan. Ia terus memberikan tekanan kepada Yohanes.

Wang Zheng Xing mampu mempertahankan keunggulan sehingga memimpin 11-5 pada interval gim kedua.

Seusai istirahat, Wang Zheng Xing terlihat mampu mengontrol pertandingan. Ia kerap kali melepaskan pukulan ke arah pojok bidang permainan Yohanes.

Baca juga: Hasil Undian Kejuaraan Beregu Asia 2024, Tim Putri Versus Tuan Rumah

Yohanes tak menyerah. Ia lantas berhasil membalikkan keadaan 16-15 atas Wang Zheng Xing.

Laga lalu menjadi sengit. Pasalnya, duel Yohanes vs Wang Zheng Xing mesti berlanjut ke drama deuce seusai poin kembar tercipta dalam skor 20-20.

Sayang, bagi Indonesia, Yohanes mesti tumbang dari Wang Zheng Xing pada gim kedua melalui drama deuce dengan skor 22-24.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com