Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Rahmat/Kevin Batal Debut dalam 2 Turnamen di Indonesia

Kompas.com - 09/08/2023, 22:31 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Ganda putra yang baru dipasangkan, Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya Sukamuljo, gagal melakukan debutnya dalam turnamen internasional.

Pasangan ini batal tampil dalam dua ajang di Tanah Air karena masalah persiapan dan poin.

Sejatinya, Rahmat/Kevin akan diturunkan dalam Indonesia International Challege (IIC) dan Indonesia Masters 2023 di Medan, Sumatera Utara.

Event tersebut rencananya berlangsung pada 29 Agustus-3 September dan 5-10 September.

Baca juga: Jadi Tandem Kevin Sanjaya, Rahmat Hidayat Kaget dan Tegang

Namun menjelang turnamen tersebut, Rahmat memastikan mereka tak jadi bermain. Menurutnya, persiapannya bersama Kevin belum terlalu maksimal dan waktunya tak cukup.

"Iya, tidak jadi ikut. Persiapannya masih kurang, waktunya juga memang tidak cukup," ujar Rahmat di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (9/8/2023), dikutip dari Antara.

Dia pun menampik spekulasi belum kompak dengan Kevin yang merupakan pemain senior.

Menurutnya, mereka sudah sering berlatih bersama sehingga kekompakkan tak menjadi masalah.

"Tidak ada kendala saat latihan, kami setiap hari juga latihan bareng. Sebenarnya tinggal tunggu saja, kami pasti debut," ungkap Rahmat.

Kalkulasi poin juga jadi perhitungan

Tak cuma masalah persiapan yang dinilai kurang. Kalkulasi poin juga menjadi perhitungan sehingga Rahmat/Kevin tak jadi melakukan debut dalam dua turnamen yang levelnya terbilang sangat rendah.

Asisten pelatih ganda putra Pelatnas PBSI, Aryono Miranat, mengungkapkan hal tersebut.

Baca juga: Riwayat Rahmat Hidayat, Tandem Baru Kevin yang Panen Gelar di Level Junior

Menurutnya, pembatalan ini dilandasi kalkulasi poin kecil dari International Challenge dan turnamen BWF World Tour Super 100 tersebut. 

"Persiapan Rahmat/Kevin memang kurang bagus, jadi kami tarik dulu. Kalau pun mereka main di sana, sayang karena poinnya kecil," ujar Aryono.

Sang pelatih menambahkan, Rahmat/Kevin diproyeksikan untuk terlibat dalam turnamen dengan level terendah Super 300.

Dengan demikian, mereka memiliki waktu persiapan lebih lama sehingga semakin matang.

"Jadi kami proyeksikan ke Super 300 atau 500. Kalau bisa masuk ke situ dan dapat poinnya besar juga," ungkap Aryono.

Jika sesuai target, jadwal terdekat bagi Kevin/Rahmat melakukan debut adalah Korea Masters 2023.

Event yang akan berlangsung 7-12 November ini merupakan turnamen BWF World Tour Super 300.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com