Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sorotan untuk Jonatan Christie: Saat Main Enak, Malah Ubah Strategi

Kompas.com - 06/08/2023, 15:30 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Kepala pelatih tunggal putra Pelatnas PBSI, Irwansyah, mengungkap evaluasi untuk anak asuhnya, Jonatan Christie, terkait performa pada Australian Open 2023.

Langkah Jonatan Christie pada turnamen Australian Open 2023 terhenti di babak 16 besar setelah tumbang dari wakil Malaysia, Ng Tze Yong.

Jonatan kalah dalam dua gim langsung dari Ng Tze Yong dengan skor 20-22 dan 15-21 di Lapangan 1 Quaycentre, Sydney, Kamis (3/8/2023). 

Mengenai performa pada Australian Open, Irwansyah mengatakan Jonatan harus kokoh dalam hal strategi di lapangan.

Baca juga: Update Ranking BWF: Jonatan Kembali Ke-5 Besar, An Se-young Ambil Takhta Akane

Irwansyah mengatakan, Jojo, sapaan akrab Jonatan, sering mengubah strategi, padahal sedang bermain enak. 

"Untuk Jojo, yang harus ditingkatkan adalah bagaimana mengokohkan strategi permainan," ucap Irwansyah dalam keterangan PBSI, Minggu (6/8/2023).

"Sering, ketika lagi main enak, Jojo malah mengubah strategi. Makanya, yang harus dibenahi adalah bagaimana menguatkan cara mempertahankan strategi yang menguntungkan," ucapnya.

"Itu yang harus dipertahankan agar Jojo bisa memetik kemenangan," tutur Irwansyah.

Baca juga: Race to Olympics 2024, Ginting dan Jonatan di Zona Aman

Dia pun mengingatkan agar Jonatan tak mudah terpancing permainan lawan.

"Selain itu, bagaimana agar ketika lagi dalam posisi menguntungkan, Jojo tidak mau terpancing lawan untuk mengubah strateginya sendiri," katanya.

Adapun Jonatan mengakui bahwa banyak yang harus diperbaiki. Dia menyadari kekurangan dalam permainannya.

"Hasil pertandingan lawan Ng Tze Yong ini tak sesuai ekspektasi saya. Ada beberapa hal harus diperbaiki, meski tidak perlu saya katakan. Ini untuk bekal menghadapi Kejuaraan Dunia nanti," kata Jonatan seusai laga.

Baca juga: Jonatan Christie Usai Kalah di 16 Besar Australian Open 2023: Kecewa, Ada yang Harus Diperbaiki

"Saya tentu kecewa karena harusnya dapat melangkah lebih lanjut di turnamen ini agar bisa mendapat poin agar ranking dunianya bisa naik," ucapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com