Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Final Denmark Open 2022, Marcus/Kevin Vs Fajar/Rian

Kompas.com - 22/10/2022, 22:47 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Indonesia dipastikan membawa pulang satu gelar dari Denmark Open 2022 karena Marcus/Kevin dan Fajar/Rian akan bertemu di partai puncak sektor ganda putra.

Jadwal final Denmark Open 2022 akan dihelat di Jyske Bank Arena, Odense, pada Minggu (23/10/2022).

Terdapat satu kesamaan di balik keberhasilan Marcus/Kevin dan Fajar/Rian melangkah ke final Denmark Open 2022.

Satu kesamaan itu adalah Marcus/Kevin dan Fajar/Rian kompak mengalahkan wakil Malaysia pada babak semifinal.

Baca juga: Marcus/Kevin ke Final Denmark Open 2022: Bungkam Junior hingga Juara Dunia

Bedanya, Marcus/Kevin harus berjuang tiga gim sementara Fajar/Rian sukses meraih kemenangan straight game.

Marcus/Kevin melangkah ke final terlebih dahulu setelah sukses membungkam juara dunia asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, menang setelah jatuh bangun selama 51 menit dengan skor akhir 21-17, 13-21, dan 21-17.

Ini adalah keberhasilan pertama Marcus/Kevin kembali ke final turnamen BWF setelah menunggu selama hampir 10 bulan.

Kali terakhir Marcus/Kevin tampil di final adalah ketika menjadi runner up BWF World Tour Finals 2021.

Adapun gelar terakhir Marcus/Kevin adalah Indonesia Open 2021.

Baca juga: Hasil Denmark Open 2022: Fajar/Rian Menang, Ciptakan All Indonesian Final

Keberhasilan Marcus/Kevin melangkah ke final Denmark Open 2022 kemudian diikuti oleh Fajar/Rian.

FajRi, sebutan untuk duo Fajar/Rian, meraih tiket final seusai membungkam ganda putra muda Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Berstatus sebagai unggulan kelima, Fajar/Rian sukses melibas Ong/Teo dua gim langsung dalam kurun waktu 45 menit dengan skor 21-16 dan 22-20.

Melihat head to head, Marcus/Kevin patut percaya diri pada final Denmark Open 2022.

Sebab, Marcus/Kevin tercatat sukses enam kali mengalahkan Fajar/Rian pada sembilan pertemuan sebelumnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

STY Ungkap Alasan Timnas Indonesia Kesulitan Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Timnas Indonesia
Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Timnas Indonesia
Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com