Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shi Yu Qi Terdaftar di Kejuaraan Dunia 2022, BWF Dikritik Federasi Malaysia

Kompas.com - 23/07/2022, 05:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Partisipasi pebulu tangkis China, Shi Yu Qi, di Kejuaraan Dunia 2022 mendapatkan sorotan.

Pasalnya, Asosiasi Bulu Tangkis China (CBA) sebelumnya telah melakukan penolakan keikutsertaan Shi Yu Qi dalam Kejuaraan Dunia, karena yang bersangkutan masih menjalani hukuman larangan bermain.

Namun, Shi Yu Qi secara tiba-tiba masuk ke dalam daftar peserta ajang Kejuaraan Dunia 2022 pada 19 Juli lalu.

Keputusan tersebut dipertanyakan oleh sejumlah pihak. Mereka menilai BWF telah merusak peraturan yang telah dibuat dan disetujui bersama.

Baca juga: Bebas dari Hukuman, Shi Yuqi Bakal Comeback di Kejuaraan Dunia BWF 2022

Menurut statuta BWF bagian 3.2.20 dijelaskan bahwa seorang pemain atau pasangan yang tidak mengonfirmasi partisipasi atau telah menolak di Fase Satu tidak bisa disertakan lagi.

Artinya, mengacu regulasi itu, pemain atau pasangan bersangkutan sudah tidak bisa terdaftar lagi dalam kejuaraan.

Meski demikian, Shi Yu Qi kabarnya diizinkan berlaga dengan status menggantikan Chen Long.

Keputusan itu nyatanya tidak bisa diterima begitu saja, salah satunya oleh Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).

Baca juga: Lampaui Target, 3 Atlet Binaraga Indonesia Raih Medali di Kejuaraan Dunia

Sekjen BAM, Datuk Kenny Goh, mengatakan bahwa harus ada penjelasan untuk penambahan menit terakhir sang pemain peringkat 17 dunia tersebut.

“Saya prihatin dengan proses internal di BWF,” kata Kenny dikutip BolaSport.com dari The Vibes.

Kenny mengatakan bahwa dia tidak menentang masuknya Shi Yu Qi.

Namun, BWF diminta harus mampu memberikan kejelasan alasan, kenapa sang pemain bisa masuk ke Kejuaraan Dunia 2022.

“Saya tidak menentang pemain, tetapi saya peduli tentang proses di BWF,” ujar dia menjelaskan.

Baca juga: 7 Anggota Tim Jepang di Kejuaraan Dunia Atletik Positif Covid-19

China awalnya mengonfirmasi bahwa Chen Long dan Lu Guang Zu menerima undangan dari BWF ke Kejuaraan Dunia saat tahap 1.

Adapun, Zhao Jun Peng saat itu masih berstatus diundang.

Namun, saat ini, situasi tampaknya telah berubah. China menerima Shi Yu Qi untuk menggantikan posisi Chen Long.

Dengan demikian, China akan diwakili tiga wakil pada sektor tunggal putra. Mereka adalah Shi Yu Qi, Lu Guang Zu, dan Zhao Jun Peng.

Kejuaraan Dunia 2022 akan digelar pada 22-28 Agustus mendatang di Tokyo, Jepang. (Wahid Fahrur Annas)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com