Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2022: Mohammad Ahsan Rela Tahan Sakit demi Raup Poin

Kompas.com - 09/06/2022, 21:46 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Laporan langsung jurnalis Kompas.com, Ahmad Zilky, di Istora Senayan

KOMPAS.com – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan, menjelaskan kondisi kakinya seusai terbentur saat bertanding di Indonesia Masters 2022.

Insiden itu terjadi saat Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan tengah bertanding melawan pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, dalam babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Pertandingan Ahsan/Hendra vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dalam jadwal Indonesia Masters 2022 digelar di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022) malam WIB.

Ahsan/Hendra harus mengakui keunggulan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae melalui permainan sengit rubber game atau tiga gim via skor 19-21, 18-21, dan 19-21.

Baca juga: Rekap Hasil Indonesia Masters 2022, 6 Wakil Merah Putih ke Perempat Final

Saat menjalani pertandingan itu, Mohammad Ahsan mendapatkan insiden kurang menyenangkan di lapangan permainan.

Mohammad Ahsan sempat terbentur dengan lantai lapangan ketika mengambil kok di depan net dengan diving pada akhir gim pertama.

Oleh karena insiden tersebut, Mohammad Ahsan sempat meringis kesakitan dan mendapatkan perawatan selama beberapa menit.

Namun, Mohammad Ahsan tampil bak ksatria. Dia lantas bangun dan melanjutkan pertandingan hingga tuntas.

Baca juga: Indonesia Masters 2022: Anthony Ginting Minta Wejangan Sebelum Lawan Wakil Malaysia

Selepas laga, Mohammad Ahsan mengungkapkan saat itu dia tidak memikirkan kondisi kakinya setelah menderita benturan itu.

“Tadi memang sempat jatuh ya cukup kencang. Tetapi memang tidak terlalu memikirkannya,” ucap Ahsan kepada Kompas.com dan sejumlah awak media lainnya.

“Yang penting saat itu bagaimana caranya bisa menghasilkan poin. Tidak terlalu memikirkan (kaki),” kata dia menambahkan.

Lebih lanjut, Ahsan mengatakan bahwa dia bakal melakukan terapi guna memulihkan kondisi kakinya tersebut.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2022: Ginting Menang, Lawan Lee Zii Jia di Perempat Final

“Sepertinya sih memar. Mungkin akan dikompres atau terapi,” ucap Mohammad Ahsan menuturkan.

“Terasa sih di pertandingan terkena di dengkul. Namun, saya tidak mau menjadikan itu sebagai alasan, lawan memang lebih baik hari ini,” tutur Ahsan mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com