Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Indonesia Open: 6 Wakil Merah Putih di Perempat Final, Jojo Vs Antonsen

Kompas.com - 26/11/2021, 07:51 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Sebanyak enam wakil merah putih akan berjuang di perempat final Indonesia Open 2021, Jumat (26/11/2021).

Adapun jadwal Indoensia Open hari ini menyajikan big match Jonatan Christie vs Anders Antonsen (Denmark) di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Jonathan Christie dan Anders Antonsen merupakan unggulan di sektor tunggal putra.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, berstatus sebagai unggulan keenam, sedangkan Antonsen adalah unggulan ketiga.

Sebelum ini, Jojo mengalahkan Chico Aura Dwi Wardoyo dalam duel Merah Putih untuk merengkuh tiket perempat final.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Open, Marcus/Kevin Beraksi di Perempat Final

Peraih medali emas Asian Games itu melaju dengan kemenangan dua gim langsung 21-11, 21-12.

Di sisi lain, Antonsen mendapatkan perlawanan ketat dari Wang Tzu Wei (Taiwan) sebelum menembus babak delapan besar.

Pada laga tersebut, tunggal putra nomor 3 dunia itu harus melewati tiga gim 8-21, 21-13, 21-14.

Jojo memiliki modal bagus jelang menghadapi Antonsen di partai perempat final nanti.

Meski kalah dalam ranking BWF, pebulu tangkis kelahiran Jakarta itu unggul secara head-to-head.

Baca juga: Indonesia Open - Praveen/Melati Gugur, Pertahanan Lawan Jadi Batu Sandungan

Jonatan dan Antonsen sudah bersua delapan kali di pertandingan resmi. Jojo memiliki keunggulan lima kemenangan, berbanding tiga milik wakil Denmark itu.

Pada pertemuan terakhir, Jonatan sukses melibas Antonsen di semifinal Piala Thomas 2020 pada Oktober lalu.

Saat itu, Jonatan berhasil mengalahkan Anders Antonsen via drama rubber game 25-23, 15-21, dan 21-16.

Jelang pertandingan, Jojo menyadari bahwa melawan Antonsen tak akan mudah.

Terlebih lagi, dia menilai sang lawan punya motivasi lebih untuk revans atau membalas kekalahannya di Piala Thomas 2020.

Baca juga: Hasil Indonesia Open: 6 Wakil Merah Putih Tembus 8 Besar, Febriana/Amalia Jadi Sorotan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com