Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2021: Greysia/Apriyani Ungkap Kunci Kemenangan Wakil Thailand

Kompas.com - 20/11/2021, 10:22 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, tersingkir dari Indonesia Masters 2021 usai dikalahkan pasangan Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai. 

Greysia/Apriyani terhenti di partai perempat final yang berlangsung di Bali International Convention Centre, Jumat (19/11/2021).

Pasangan ganda putri peraih emas Olimpiade Tokyo itu kalah 21-18, 13-21, dan 19-21. 

Ini merupakan kekalahan perdana Greysia/Apriyani dari Puttita/Sapsiree dalam 4 pertemuan.

Baca juga: Kalah dari Pasangan Thailand Non Unggulan, Greysia/Apriyani Sempat Kesal Sendiri

Seusai pertandingan, Greysia Polii mengungkapkan memang ada perubahan dari pasangan Thailand khususnya Puttita Supajirakul yang jarang melakukan kesalahan. 

"Yang kami rasakan Puttita jadi kunci kemenangan karena jarang membuat kesalahan," kata Greysia kepada Kompas.com dan beberapa media lainnya kemarin malam. 

"Sapsiree dia tahan dan kuat, defensenya bagus. Namun, kuncinya ada di Puttita. Dia biasanya sering membuat kesalahan, tetapi hari ini dia jarang melakukan kesalahan dan bola kami bikin dia enak." 

"Dia yang selalu menghalau bola kami dan tidak bisa kami kontrol," tutur Greysia Polii. 

Greysia juga menambahkan bahwa pasangan Thailand memang bermain lebih tenang dan percaya diri. 

Baca juga: Indonesia Masters: Tanpa Penonton, Hakim Garis Jadi Pendukung Greysia/Apriyani

"Mereka sedang percaya diri dan tenang. Meski tertekan, tetapi tidak buru-buru dan tak membuat kesalahan," ujar Greysia. 

"Sementara itu, kami salahnya selalu memberikan umpan ke mereka. Jadi, mereka enak tinggal mengembalikan bola dan mengontrol saja," tutur Greysia Polii. 

Dengan kekalahan Greysia Polii/Apriyani Rahayu, wakil Tanah Air di Indonesia Masters 2021 tersisa satu yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. 

Pasangan ganda putra nomor satu dunia itu akan melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi pada partai semifinal hari ini, Sabtu (20/11/2021). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com