Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Hylo Open 2021: All Indonesian Final, Marcus/Kevin Vs Leo/Daniel

Kompas.com - 07/11/2021, 13:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BWF,PBSI

KOMPAS.com - Partai final Hylo Open 2021 akan berlangsung di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Minggu (7/11/2021) mulai pukul 19.00 WIB.

Adapun link live streaming final Hylo Open 2021 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Sebanyak tiga wakil Indonesia akan bertanding di partai final Hylo Open 2021.

Indonesia sendiri telah memastikan satu gelar juara di turnamen bulu tangkis Super 500 tersebut.

Pasalnya, dua wakil Indonesia di sektor ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melaju ke final.

Baca juga: Rekap Semifinal Hylo Open: 3 Wakil Indonesia Tembus Final, Pastikan Satu Gelar Juara

Ini membuat ganda putra Indonesia mencatatkan All Indonesian Final untuk kali ke-11 di Superseries atau BWF World Tour Super 500 atau lebih.

Marcus/Kevin dan Leo/Daniel sendiri belum pernah bertemu di ajang resmi.Namun, The Minions di atas kertas cenderung diunggulkan melawan juniornya itu.

Hal ini mengingat Marcus/Kevin merupakan ganda putra nomor 1 dunia, sedangkan Leo/Daniel mendudukan peringkat ke-35 dalam ranking BWF.

Meski demikian, Leo/Daniel tak gentar dan siap tampil maksimal melawan Marcus/Kevin.

"Senang bisa ke final Super 500 untuk pertama kali. Besok (Minggu), lawan Marcus/Kevin, kami mau main nekat dan coba keluarin semua kemampuan. Mau maksimal," ujar Daniel.

Baca juga: Hasil Hylo Open: Marcus/Kevin Menang, Ganda Putra Indonesia Pastikan Gelar Juara!

Di sisi lain, Marcus/Kevin menilai bertandingan dengan juniornya itu tak akan berjalan mudah.

"Besok lawan teman sendiri pasti tidak akan mudah. Apalagi, mereka semua lagi semangat-semangatnya. Semua punya kans yang sama," tutur Kevin Sanjaya.

Sementara itu, satu wakil Indonesia lainnya menempatkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di final ganda campura Hylo Open.

Praveen/Melati akan menantang pasangan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, yang merupakan unggulan pertama.

Baca juga: Hasil Hylo Open 2021: Kalahkan Wakil Thailand, Praveen/Melati ke Final

Berdasarkan catatan pertemuan, Praveen/Melati sudah berjumpa sembilan kali dengan Dechapol/Sapsiree.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com