Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Semifinal Hylo Open 2021, Marcus/Kevin dkk Main Malam Ini

Kompas.com - 06/11/2021, 18:41 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Sebanyak lima wakil Indonesia yang tersebar di tiga nomor akan beraksi di partai semifinal Hylo Open 2021.

Adapun link live streaming semifinal Hylo Open 2021 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Perjuangan wakil Indonesia di semifinal Hylo Open 2021 dibuka dengan aksi ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Marcus/Kevin akan melawan pasangan Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren, di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Sabtu (6/11/2021) pukul 19.00 WIB.

Di atas kertas, Marcus/Kevin punya kans besar untuk memebekuk Supak/Kittinupong dan melaju ke final.

Baca juga: Hylo Open: Marcus/Kevin Unggul Lawan Wakil Thailand, tetapi...

Pasalnya, perbedaan peringkat Marcus/Kevin dan Supak/Kittinupong begitu jauh.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, merupakan ganda putra nomor 1 dunia. Sementara, Supak/Kittinupong menempati posisi ke-82 dalam ranking BWF.

Kedua pasangan tercatat hanya pernah bertanding sekali, tepatnya di fase grup Piala Thomas 2020 Oktober lalu.

Meski diunggulkan, Marcus/Kevin dibuat kesulitan oleh Supak/Kittinupong yang mampu memaksa laga berjalan hingga tiga gim.

Pada gim pertama, Marcus/Kevin kalah 19-21. Dua gim kemudian, The Minions mencatatkan comeback usai menang 21-18 dan 21-13.

Baca juga: Rekap Hylo Open 2021: Rinov/Pitha Lengkapi Daftar 6 Wakil Indonesia di Semifinal

Poin yang diraih The Minions pun mewarnai kemenangan 3-2 Indonesia atas Thailand saat itu.

Berkaca dari duel terdahulu, Marcus/Kevin tentu patut waspada agar bisa kembali mengalahkan Supak/Kittinupong.

Apabila menang atas Supak/Kittinupong, maka Indonesia akan memastikan gelar juara bagi Indonesia di sektor ganda putra.

Pasalnya, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bertanding di partai semifinal lainnya.

Adapun tiga wakil Indonesia lain yang akan beraksi di semifinal Hylo Open 2021 adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Rangkaian semifinal Hylo Open 2021 disiarkan secara langsung oleh TVRI Nasional dan TVRI Sport.

Selain itu, aksi para pebulu tangkis bisa disaksikan secara streaming lewat tautan berikut >>>> LINK

Berikut perkiraan jadwal wakil Indonesia di semifinal Hylo Open 2021:

  • 19.00 WIB - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (THA)
  • 20.20 WIB - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yacob Yoche Rambitan vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  • 22.20 WIB - Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (JPN)
  • 23.59 WIB - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (THA)
  • 00.50 WIB - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (THA)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com