Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Turnamen BWF 2021, Korea Open dan Macau Open Resmi Batal

Kompas.com - 11/08/2021, 12:29 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) merilis jadwal baru kalender turnamen untuk sisa tahun 2021.

Melalui laman resminya, BWF memastikan dua turnamen, yaitu Korea Open 2021 dan Macau Open 2021, dibatalkan.

Korea Open 2021 semula dijadwalkan berlangsung pada 31 Agustus-5 September, sedangkan Macau Open akan digelar pada 2-7 November.

"Korea Open yang sebelumnya berstatus ditunda sekarang dibatalkan. Pembatasan dan kasus Covid-19 yang sedang berlangsung membuat penyelenggara tidak punya pilihan selain membatalkan turnamen," demikian pernyataan BWF.

Baca juga: Greysia Polii Masuk Daftar Atlet Dunia yang Paling Banyak Dibicarakan di Twitter

Kejuaraan Dunia Junior 2021 yang direncanakan bergulir di China juga dipastikan ditunda.

Beberapa turnamen juga masih dalam status ditunda seperti Malasia Masters 2021 (Super 500) dan Malaysia Open (Super 750).

Keputusan akhir untuk turnamen-turnamen tersebut akan diumumkan BWF pada kemudian hari.

Meski demikian, BWF masih berkomitmen untuk menyelesaikan sisa turnamen musim ini.

Pasalnya, para pebulu tangkis sangat memerlukan kejuaraan-kejuaraan tersebut untuk mendapatkan poin demi memperbaiki peringkat dunia.

"BWF masih berkomitmen untuk menjalankan sisa kalender turnamen 2021 seperti yang direncanakan," kata BWF.

"Kami berupaya menyediakan platform yang aman dan terstruktur bagi para pemain untuk mendapatkan poin peringkat dunia dan hadiah uang dalam beberapa bulan mendatang," demikian BWF.

Baca juga: Kekaguman Ganda Putra Peraih Emas Olimpiade 2020 kepada Ahsan/Hendra

Berikut daftar sisa turnamen BWF pada tahun 2021:

1. Taipei Open 2021: 7-12 September (BWF World Tour Super 300)
2. Piala Sudirman 2021: 26 September-3 Oktober (Major Championships)
3. Piala Thomas & Uber 2020: 9-17 Oktober (Major Championships)
4. Syed Modi International 2021: 12-17 Oktober (BWF World Tour Super 300)
5. Denmark Open 2021: 19-24 Oktober (BWF World Tour Super 1000)
6. French Open 2021: 26-31 Oktober (BWF World Tour Super 750)
7. Hylo Open 2021 (sebelumnya SaarLorLux Open): 2-7 November (BWF World Tour Super 500)
8. Indonesia Masters 2021: 16-21 November (BWF World Tour Super 750)
9. Indonesia Open 2021: 23-28 November (BWF World Tour Super 1000)
10. BWF World Tour Finals: 1-5 Desember (BWF World Tour Finals)
11. Kejuaraan Dunia BWF 2021: 12-19 Desember (Major Championships)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com