Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara Dunia Junior 2019 Gantikan Marcus/Kevin di Thailand Open 2021

Kompas.com - 10/01/2021, 21:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, menggantikan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Yonex Thailand Open 2021.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dipastikan bakal tampil di Yonex Thailand Open 2021 di tengah kabar banyaknya pasangan ganda putra yang mengundurkan diri.

Indonesia pun kehilangan ganda putra terbaiknya, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan ganda putra peringkat satu dunia itu batal terbang ke Thailand karena Kevin Sanjaya Sukamuljo positif Covid-19.

Baca juga: Termasuk Kevin/Marcus dan Kento Momota, Ini Daftar Pebulu Tangkis Top yang Absen di Thailand Open

Namun, Indonesia kini memiliki amunisi pengganti setelah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin masuk dalam daftar drawing terbaru.

Melansir BWF Tournament Software, Leo/Daniel akan langsung berhadapan dengan kompatriot mereka pada babak pertama.

Juara dunia junior 2019 itu bakal melawan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Pemenang antara kedua pasangan tersebut kemungkinan bakal kembali berjibaku dengan sesama pemain Indonesia pada babak kedua.

Pasalnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berada satu bagan dengan mereka.

Apabila berhasil mengalahkan Nipitphon Phuangphuapet/Tanupat Viriyangkura, Fajar/Rian akan berhadapan dengan pemenang antara Leo/Daniel dan Fikri/Bagas.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Thailand Open 2021, Tayang di Kanal TV Nasional

Sementara itu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi salah satu pasangan yang diharapkan bisa meneruskan prestasi ganda putra Indonesia.

Mereka berhasil mengawinkan gelar Kejuaraan Asia dan Dunia level junior pada 2019.

Yonex Thailand Open 2021 akan menjadi turnamen level Super 1.000 pertama bagi pasangan tersebut.

Adapun, Yonex Thailand 0pen akan diselenggarakan di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada 12-17 Januari mendatang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com