Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Program Khusus bagi Jonatan Christie dkk Selama Libur Turnamen

Kompas.com - 04/06/2020, 23:20 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra Ho, menyatakan tidak ada program latihan khusus untuk Jonatan Christie dkk selama libur turnamen.

Jonatan Christie dan kawan-kawan di tim tunggal putra lainnya tetap melakoni pemusatan latihan (pelatnas) di Cipayung, Jakarta Timur.

Turnamen bulu tangkis tidak dipertandingkan dan pebulu tangkis dunia sedang beristirahat total selama sekitar dua bulan terakhir.

Beberapa turnamen dibatalkan dan dihentikan. Hal itu tak membuat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengistirahatkan total para pemainnya.

Baca juga: Kejuaraan Dunia Junior Ditunda, PBSI Tetap Matangkan Persiapan

Pebulu tangkis Indonesia hingga saat ini tetap menjalani latihan seperti biasa di pelatnas dengan menerapkan protokol kesehatan bagi semua penghuni Pelatnas.

Adanya pandemi wabah virus corona (Covid-19) ini memang membuat banyak bidang mengalami masalah serius, khususnya bidang olahraga.

Tak sedikit turnamen yang dihentikan dan dibatalkan, tetapi meski begitu tak sedikit pula cabang olahraga yang tetap menjalankan latihan untuk menjaga kebugaran atlet.

Seperti bulu tangkis yang tetap menerapkan pelatnas, tapi dalam latihan pengurus PBSI membatasi pemain dan menerapkan sosial distandcing.

Bahkan, para pemain tak hanya latihan, Jonatan Christie dkk mencuci baju sendiri hingga saat berlatih tetap menjaga jarak antarpemain.

Hendri mengatakan untuk saat ini, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar, dan yang lain hanya menjalani latihan ringan saja.

"Atlet-atlet masa seperti ini dalam dua bulan ini hanya latihan ringan dan tetap menjaga kondisi supaya tetap sehat dan bugar," kata Hendry Saputra Ho kepada BolaSport.com, Selasa (2/6/2020).

Baca juga: 6 Lawan Terberat dalam Karier Bulu Tangkis Jonatan Christie

Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis jadwal turnamen terbaru setelah beberapa jadwal dibatalkan terkait adanya pandemi virus corona (Covid-19).

Jika sesuai dengan jadwal dari BWF, turnamen bulu tangkis bakal dimulai pada Agustus 2020, dibuka dengan turnamen level Super 100 Hyderabad Open 2020.

Turnamen level 500 ke atas akan dimulai September, dibuka dengan Korea Open, pada 8-13 September 2020, di Seoul, Korea Selatan.

Namun, hal itu belum bisa dipastikan bakalan berlangsung sesuai jadwal karena pandemi virus corona.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com