Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Itu Self Healing dan Bagaimana Cara Melakukannya?

Tapi apa sebenarnya yang dimaksud self healing?

Pada dasarnya, self healing adalah proses penyembuhan luka batin atau mental yang disebabkan oleh berbagai hal.

Luka batin yang dimaksud bisa gangguan psikologis, trauma, pengalaman buru, atau kejadian lainnya yang dapat berdampak buruk pada kondisi emosional.

Berbeda dengan luka fisik, luka batin atau psikologis tidak terukur secara jelas masa penyembuhannya.

Penyembuhan luka psikologis untuk mengatasi pengalaman tidak mengenakan, misalnya seperti patah hati atau kejadian traumatis, memang bukan hal yang mudah.

Mengutip berita Kompas.com (13/7/2021), self healing menurut Pakar Psikologi Universitas Airlangga (Unair) Primatia Yogi Wulandari, adalah salah satu teknik atau intervensi yang dilakukan ketika muncul masalah/gangguan psikologis.

Sehingga, self healing dibutuhkan ketika dirasa ada pikiran atau perasaan yang cukup mengganggu aktivitas dan fungsi sehari-hari.

“Misal, ketika kita merasa segala sesuatu menjadi membosankan; sering kehilangan konsentrasi; atau merasakan kecemasan yang kadang tidak jelas sumbernya. Bisa juga kita mendeteksinya dari sinyal tubuh yang sifatnya fisik, seperti mudah lelah; sering ada keluhan fisik namun tidak ada penyebab yang jelas; atau sulit tidur,” ujar Primatia.

Tujuan self healing

Self healing bertujuan untuk memahami diri sendiri, menerima ketidaksempurnaan, dan membentuk pikiran positif dari apa yang terjadi. Karena itu, self healing bukan hanya menyembuhkan pikiran dan jiwa tetapi juga tubuh kita.

Pasalnya, keadaan mental atau emosional yang buruk dapat berpengaruh pada kondisi fisik kita.

Seperti kita ketahui bahwa kesehatan emosional dan fisik berjalan beriringan dan saling berkaitan. Ketika kondisi mental buruk, keadaan fisik kita bisa menjadi lemah dan begitu juga sebaliknya.

Cara melakukan self healing

Bentuk aktivitas self healing bisa dilakukan dalam berbagai macam cara. Misalnya, relaksasi melalui pernafasan serta kontemplasi dengan meditasi atau yoga.

Ini bertujuan untuk menciptakan emosi positif yang dapat berdampak pada munculnya endorfin atau hormon bahagia dalam tubuh.

Jika merasa sulit untuk melakukan proses penyembuhan secara mandiri, Anda juga bisa melakukan self healing dengan bantuan tenaga profesional seperti psikolog.

Oleh psikolog, Anda akan didampingi untuk menemukan kekuatan pribadi pada diri Anda agar dapat pulih kembali.

“Tipe orang-orang tersebut membutuhkan bantuan yang bersifat langsung karena mereka akan merasa nyaman bila ada saran atau petunjuk yang jelas tentang apa yang harus dilakukan, tanpa harus melakukan proses refleksi,” terang Primatia.

Sementara menurut Mental Health Educator dan Founder LOSTIDN, Agata Paskarista, ada 3 cara self healing yang bisa dilakukan untuk menyembuhkan luka batin.

Tiga cara yang bisa dilakukan untuk self healing, yaitu:

  • Self love

Adapun cara untuk menyembuhkan diri yang pertama adalah self love. Self love dapat dilakukan dengan menyadari pikiran negatif, merawat diri sendiri, merekonstruksi tujuan, dan pada akhirnya mengembangkan diri sendiri.

“Jangan lupa untuk memberikan batasan terhadap hal yang mengganggu seperti halnya konten negatif pada sosial media,” ungkap perempuan yang biasa disapa Ata ini seperti dirangkum dari laman ITS, Rabu (27/10/2021).

  • Self acceptance

Cara kedua, lanjut Ata, yaitu self acceptance, yaitu mengakui, menerima, dan menghargai pencapaian maupun keterbatasan diri. Karena dengan memahami kekurangan dalam diri maka dapat mengetahui kemampuan apa yang perlu dikembangkan.

“Cara ini perlu dilakukan bersamaan dengan self love,” tambahnya.

  • Self compassion

Terakhir adalah self compassion, yaitu kemampuan untuk memahami keadaan dan respon emosi diri atas penderitaan yang dialami serta keinginan untuk menolong diri sendiri.

Bahasa sederhananya yakni ketika seseorang mengetahui masalah pada diri sendiri seharusnya ia juga mempunyai keinginan untuk menjalani dan mengubah diri sendiri.

(Sumber:Kompas.com/Sekar Langit Nariswari, Sandra Desi Caesaria, Ayunda Pininta Kasih | Editor: Lusia Kus Anna, Ayunda Pininta Kasih)

https://www.kompas.com/wiken/read/2021/11/27/091000381/apa-itu-self-healing-dan-bagaimana-cara-melakukannya-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke