Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Matthew Perry, Bintang Sitkom "Friends" yang Ditemukan Meninggal di Bak Mandi

Kompas.com - 29/10/2023, 15:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Ia kemudian mendapat kesempatan untuk kembali menjadi mentor bagi versi yang lebih muda dari dirinya sendiri yang diperankan oleh Perry.

Acara tersebut kemudian dirombak dengan menghilangkan Martin dan berfokus pada kesialan remaja dari karakter Perry.

Baca juga: Profil dan Harta Kekayaan Karen Agustiawan, Mantan Dirut Pertamina yang Terjerat Kasus Korupsi

Setelah menghiasi "Second Chance", Perry kemudian mencoba peruntungan dengan membintangi film komedi Valerie Bertinelli sebagai peran pendukung pada 1990.

Pada tahun yang sama, ia juga berperan sebagai Desi Arnaz Jr dalam film biografi televisi "Call Me Anna" tentang kehidupan aktris Patty Duke.

Tiga tahun setelahnya, ia kembali mendapatkan peran di serial komedi bersama "Home Free".

Ia berperan sebagai seorang reporter muda yang tinggal di rumah bersama ibu dan saudara perempuannya serta kedua anaknya.

Perry kemudian berperan dalam pilot untuk "LAX 2194", sebuah tampilan futuristik di sebuah bandara yang tidak pernah ditayangkan.

Baca juga: Aktor Pengisi Suara Batman Kevin Conroy Meninggal Dunia, Apa Penyebabnya?

Bergabung dengan "Friends"

Pada akhir 1990-an, "Friends" menjadi sitkom yang booming di AS di mana Perry terlibat di dalamnya.

Perry berperan sebagai Chandler Bing yang jenaka dan sarkastik. Ia tinggal serumah dengan seorang calon aktor bernama Joey, yang diperankan oleh Matt LeBlanc.

Sitkom tersebut juga dibintangi oleh Courteney Cox sebagai Monica, Jennifer Aniston sebagai Rachel, dan Lisa Kudrow sebagai Phoebe.

Selama musim "Friends" berlanjut, Chandler dikisahkan menjalin hubungan dengan Monica.

Mereka akhirnya menikah dan mengadopsi anak kembar. "Friends" kemudian berakhir pada Mei 2004 setelah satu dekade tayang.

Baca juga: Aktor Julian Sands Ditemukan Tewas Usai Hilang dalam Pendakian di Gunung Baldy California

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com