KOMPAS.com - Menopause adalah waktu yang menandai berakhirnya siklus menstruasi seorang wanita.
Dikutip dari laman BBC Good Food, seorang wanita mencapai menopause ketika dia tidak mengalami menstruasi selama 12 bulan berturut-turut.
Kondisi ini adalah proses biologis alami yang umumnya disebabkan karena hormon reproduksi menurun secara alami.
Namun, menopause juga bisa disebabkan karena pembedahan yang mengangkat ovarium (ooforektomi), kemoterapi dan terapi radiasi, serta insufisiensi ovarium primer.
Baca juga: Apa yang Dimaksud Reproduksi? Berikut Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya
Menopause dapat terjadi pada usia 40-an atau 50-an. Namun penting untuk ditekankan bahwa menopause tidak hanya mempengaruhi wanita di usia paruh baya.
Sekitar satu dari 100 wanita dapat mengalami menopause sebelum usia 40 tahun, dan satu dari 1.000 wanita sebelum usia 30 tahun.
Kondisi tersebut dikenal sebagai premature ovarian insufficiency (insufisiensi ovarium prematur).
Baca juga: Mengenal 11 Sistem Organ pada Tubuh Manusia
Dikutip dari laman Mayo Clinic, pada bulan atau tahun-tahun menjelang menopause (perimenopause), seorang wanita mungkin mengalami tanda dan gejala berikut:
Tanda dan gejala tersebut di atas, termasuk perubahan menstruasi bisa berbeda-beda pada setiap wanita.
Baca juga: Mengenal 16 Bagian Sistem Pernapasan Manusia dan Fungsinya
Menopause alami adalah berakhirnya menstruasi secara permanen dan bukan terjadi karena jenis perawatan medis apa pun.
Dilansir dari laman Cleveland Clinic, proses menopause alami terjadi dalam tiga tahap, yakni:
Perimenopause atau “transisi menopause” dapat dimulai 8 hingga 10 tahun sebelum menopause ketika ovarium Anda secara bertahap memproduksi lebih sedikit estrogen.
Biasanya dimulai ketika Anda berusia 40-an. Perimenopause berlangsung hingga menopause, saat ovarium berhenti melepaskan sel telur.
Dalam satu hingga dua tahun terakhir perimenopause, penurunan estrogen semakin cepat. Tapi, Anda masih mengalami siklus menstruasi selama ini dan bisa hamil.
Baca juga: 10 Jenis Makanan yang Meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.