Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Efek Samping Kemangi, Bisa Pengaruhi Gula Darah dan Tekanan Darah

Kompas.com - 16/09/2023, 09:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

3. Interaksi obat

Kandungan vitamin K yang banyak dapat menurunkan efek obat pengencer darah, seperti warfarin.

Warfarin berguna mencegah pembekuan darah yang dapat menyebabkan sumbatan pada pembuluh.

Biasanya, obat jenis ini dikonsumsi di bawah pengawasan dokter oleh penderita stroke dan penyakit jantung untuk mencegah pembekuan darah.

Kendati demikian, konsumsi bersamaan dengan makanan kaya vitamin K seperti kemangi berpotensi membuat warfarin tidak bekerja secara maksimal.

Untuk itu, orang yang rutin mengonsumsi obat pengencer darah perlu berkonsultasi dengan dokter sebelum makan kemangi untuk mendapat dosis yang tepat.

4. Gula darah dan tekanan darah turun

Efek samping kemangi selanjutnya dapat dirasakan oleh penderita diabates yang mengonsumsi obat penurun gula darah.

Masih dari Healthline, konsumsi obat diabates dan kemangi dalam jumlah banyak kemungkinan dapat menurunkan kadar gula darah hingga ke tahap hipoglikemia atau gula darah rendah.

Di sisi lain, bahan pangan ini juga dapat menyebabkan hipotensi atau tekanan darah di bawah normal, terutama jika dimakan bersama dengan obat penurun tekanan darah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com