Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara dan Syarat Pendaftaran Kedokteran UPI, Dibuka Mulai Hari Ini

Kompas.com - 10/08/2023, 06:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Untuk pertama kalinya, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuka program studi (prodi) S1 Kedokteran.

Hubungan Masyarakat (Humas) UPI Yuliawan Kasmahidayat mengatakan, pendaftaran prodi Kedokteran UPI melalui jalur mandiri dibuka mulai Kamis (10/8/2023).

"Betul, UPI sekarang buka Fakultas Kedokteran," ucapnya saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (9/8/2023).

Menurutnya, pendaftaran penerimaan mahasiswa baru prodi Kedokteran UPI akan dibuka sampai 16 Agustus 2023.

Syarat pendaftaran prodi kedokteran UPI

Dilansir dari laman pmb.upi.edu, calon mahasiswa yang mendaftar prodi Kedokteran UPI harus memenuhi beberapa persyaratan, di antaranya:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Merupakan lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2023, 2022, dan 2021.
  • Mempunyai kesehatan fisik dan bebas buta warna yang tidak mengganggu.
  • kelancaran belajar di program studi pilihannya, dibuktikan dengan adanya Surat.
  • Keterangan Sehat dan Bebas Buta Warna dari Rumah Sakit atau Puskesmas.

Prodi S1 Kedokteran UPI baru didirikan pada 5 Mei lalu berdasarkan izin Lembaga Konsil Kedokteran Indonesia (KKI).

Pembukaan prodi ini tertuang dalam Surat Keputusan Pengurus Perkumpulan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (Perkumpulan LAM-PTKes) Nomor 0027/LAM-PTKes/Akr PSB.PTN-BH/Sar/VIII/2023 tentang Rekomendasi Pemenuhan Persyaratan Akreditasi Minimum Prodi Kedokteran Pada Program Sarjana UPI dan Nomor 0028/LAM-PTKes/Akr PSB.PTN-BH/Sar/VIII/2023 untuk Program Pendidikan Profesi.

Baca juga: 4 Kampus Negeri yang Masih Buka Pendaftaran Prodi Kedokteran pada Agustus 2023

Cara daftar prodi kedokteran UPI

Calon mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan bisa mendaftarkan diri melalui laman https://pmb.upi.edu/.

Berikut caranya:

1. Melakukan pendaftaran online pada laman https://pmb.upi.edu/.
2. Setiap pendaftar hanya diberi satu kali kesempatan untuk melakukan pendaftaran secara online.
3. Membayar uang pembayaran yang telah ditentukan. Pembayaran dapat dilakukan melalui teller maupun e-Banking:

  • Bank Negara Indonesia (BNI)
  • Bank Mandiri

4. Peserta akan mendapatkan bukti pembayaran dan PIN.

5. Selanjutnya, login menggunakan kode pembayaran dan PIN. Lengkapi data diri calon mahasiswa.

6. Kemudian, peserta wajib mencetak kartu peserta (secara fisik) yang nantinya diperlihatkan ke petugas pada saat ujian.

Informasi mengenai lokasi dan jadwal ujian bisa dicek di sini

Baca juga: Cara Daftar S1 Kedokteran IPB 2023 Beserta Biaya Kuliahnya

Biaya pendaftaran dan pendidikan prodi kedokteran UPI

Biaya pendaftaran seleksi mahasiswa baru jalur mandiri prodi Kedokteran UPI 2023 ditetapkan Rp 350.000.

Halaman:

Terkini Lainnya

Penerbangan 'Delay' Berjam-jam, Penumpang Qatar Airways Terjebak dalam Pesawat dengan AC Mati

Penerbangan "Delay" Berjam-jam, Penumpang Qatar Airways Terjebak dalam Pesawat dengan AC Mati

Tren
4 Suplemen yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi untuk Menurunkan Berat Badan

4 Suplemen yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi untuk Menurunkan Berat Badan

Tren
Warganet Sebut Pendaftaran CPNS Sebenarnya Tidak Gratis, Ini Kata BKN

Warganet Sebut Pendaftaran CPNS Sebenarnya Tidak Gratis, Ini Kata BKN

Tren
Potensi Khasiat Sayur Kubis untuk Menunjang Kesehatan Jantung

Potensi Khasiat Sayur Kubis untuk Menunjang Kesehatan Jantung

Tren
Cerita Pasien yang Hidup dengan Chip Neuralink Elon Musk...

Cerita Pasien yang Hidup dengan Chip Neuralink Elon Musk...

Tren
Berkaca dari Unggahan Viral Pelajar Bercanda Menghina Palestina, Psikolog Ungkap Penyebabnya

Berkaca dari Unggahan Viral Pelajar Bercanda Menghina Palestina, Psikolog Ungkap Penyebabnya

Tren
Sederet Masalah pada Haji 2024: Ada Makanan Basi dan Tenda Tak Layak

Sederet Masalah pada Haji 2024: Ada Makanan Basi dan Tenda Tak Layak

Tren
Kapan Terakhir Unduh Sertifikat UTBK? Berikut Link dan Cara Mengeceknya

Kapan Terakhir Unduh Sertifikat UTBK? Berikut Link dan Cara Mengeceknya

Tren
10 Bandara Terbaik di Asia 2024, Dua di Antaranya Milik Indonesia

10 Bandara Terbaik di Asia 2024, Dua di Antaranya Milik Indonesia

Tren
Tiket Kereta Compartment Suites Termahal Rp 2,45 Juta, Ini Kata KAI

Tiket Kereta Compartment Suites Termahal Rp 2,45 Juta, Ini Kata KAI

Tren
Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

Tren
Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com