KOMPAS.com - Calon pemudik yang berencana mudik saat Hari Raya Idul Fitri 1444 H atau Lebaran bisa membeli tiket kereta dengan harga khusus untuk melalui KAI Access Ramadan Festive 2023 mulai hari ini.
VP Public Relations mengatakan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan diskon tiket sekaligus flash sale tiket Lebaran pada 28-29 Maret 2023.
Tiket dengan harga khusus hanya berlaku untuk pemesanan melalui aplikasi KAI Access dan promo berlangsung selama tempat duduk masih tersedia.
"Untuk keberangkatan pada masa Angkutan Lebaran yakni 12-22 April 2023 dan 24 April-3 Mei 2023," kata Joni dikutip dari Kompas.com.
Baca juga: Besok KAI Buka Diskon dan Flash Sale Tiket Lebaran, Cek Cara Pesannya
Joni menjelaskan, KAI Access Ramadan Festive menghadirkan tiket dengan harga terjangkau melalui dua mekanisme, yakni Diskon Reguler dan Flash Sale.
Calon pemudik dapat memesan tiket untuk keberangkatan 12-22 April 2023 dan 24 April-3 Mei 2023.
Dalam hal ini, KAI menyediakan 6.720 tempat duduk untuk Diskon Reguler dengan harga tiket Rp 250.000 untuk kelas eksekutif, Rp 200.000 untuk kelas bisnis, dan Rp 150.000 untuk kelas ekonomi.
Sementara itu, KAI juga menyediakan 4.200 tempat duduk untuk Flash Sale dengan harga tiket Rp 100.000 untuk semua kelas, namun berlaku untuk rute-rute tertentu.
"Flash Sale dibuka pada pukul 13.00-14.00 WIB selama tanggal 28-29 Maret 2023," jelas Joni.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.