Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bahaya Tikus dan Cara Mengusir Hama Ini dari Rumah

Kompas.com - 16/03/2023, 21:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

1. Tutup semua lubang

Tikus dapat masuk ke rumah melalui celah dan lubang yang mengarah dari luar. Karena itu, tutuplah lubang dengan kawat, logam, atau semen.

Tikus juga bisa masuk lewat saluran air yang rusak. Penting untuk memeriksa dan merawat saluran itu dengan baik.

2. Buang sampah dan jaga kebersihan

Rutinlah mengeluarkan sampah dan barang tidak berguna yang menumpuk di rumah. Tikus lebih senang tinggal di tempat kotor seperti itu.

Selain itu, pastikan membuang sampah di tempat yang tertutup.

3. Jangan tinggalkan makanan di tempat terbuka

Tikus akan mudah tertarik masuk ke rumah saat membaui sisa-sisa makanan.

Sebaiknya, simpan makanan kering dalam wadah tertutup rapat, pastikan makanan tidak tertinggal di meja, dan bersihkan tumpahan bahan makanan.

4. Tutup tempat sampah

Pastikan tutup tempat sampah dengan rapat agar tidak didatangi tikus.

Letakkan juga tempat sampah dekat sinar matahari langsung untuk membantu mengurangi bau dan mengurangi pembusukan hama. Selain itu, bersihkan tempat sampah secara teratur.

5, Jaga halaman rumah tetap bersih

Halaman rumah yang rapi dan bersih akan mengurangi potensi menjadi sarang tikus.

Karena itu, buanglah sampah dari halaman dan bersihkan dari ranting atau daun yang berserakan.

6. Cari bantuan

Saat sudah merasa sangat terganggu, tidak ada salahnya meminta bantuan ahli pengusir hama.

Mereka akan bertugas membersihkan rumah dari tikus maupun sarangnya.

Baca juga: INFOGRAFIK: Waspada Leptospirosis

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com