KOMPAS.com - Kopi diketahui sudah ada sejak berabad-abad tahun yang lalu dan menjadi minuman yang populer di dunia.
Tak hanya orang tua, saat ini kopi juga diminati oleh anak-anak muda. Hal ini terbukti dari adanya kedai kopi atau coffee shop yang menjamur di berbagai wilayah di dunia.
Dilansir dari The Spruce Eats, kedai kopi pertama di dunia, Kiva Han dibuka sejak 1475 di Konstantinopel, Turkiye, yang sekarang dikenal sebagai Istanbul.
Kopi Turkiye ini disajikan dengan kental, hitam dan tanpa filter. Biasanya, kopi Turkiye diseduh dalam sebuah ibrik atau teko.
Kedai kopi pertama di dunia ini menjadi tempat berkumpulnya para pemikir terkenal saat itu yang menyebarkan ajaran agama, bertukar ideologi, dan terlibat dalam diskusi politik yang panas sambil minum kopi.
Baca juga: Kenali Jenis-jenis Kopi yang Populer di Dunia dan Manfaatnya bagi Kesehatan
Lantas, selain di Turkiye ada di mana saja kedai kopi tertua di dunia?
Ada beberapa kedai kopi tertua di dunia yang hingga kini masih beroperasional dan banyak dikunjungi. Berikut kedai kopi tertua di dunia:
Baca juga: 7 Mitos tentang Minum Kopi, Apa Saja?
Untuk penjelasan lebih lanjut, simak di bawah ini:
Kedai kopi ini sudah berdiri sejak 1635 dan letaknya di dalam bangunan bersejarah dengan langit-langit yang sangat tinggi, jendela kaca besarnya, dan furniturnya yang terbuat dari perabotan kayu berwarna gelap.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.