Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/02/2023, 15:05 WIB

KOMPAS.com – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) resmi membuka pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2023, Selasa (14/2/2023)

Pendaftaran KIP Kuliah 2023 dimulai pada 14 Februari hingga 31 Oktober 2023.

Pendaftaran KIP Kuliah 2023 bersamaan dengan dimulainya pendaftaran Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2023 yang dimulai pada 16-27 Februari 2023.

Bagi siswa yang ingin mendaftar KIP Kuliah 2023 sekaligus mendaftar SNBP 2023 bisa segera mendaftarkan diri.

Baca juga: Biaya Kuliah di Binus Tahun Ajaran 2023/2024

Lalu apa saja syarat, dan bagaimana cara daftar KIP Kuliah 2023?

Syarat KIP Kuliah 2023

Terdapat syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh calon penerima KIP Kuliah 2023, yakni:

  • Pendaftar KIP Kuliah merupakan siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid.
  • Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah.
  • Siswa mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.
  • Telah lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru dan diterima di PTN atau PTS pada prodi dengan Akreditasi A atau B. Dimungkinkan pula untuk prodi dengan Akreditasi C dengan pertimbangan tertentu.

Baca juga: Penerima KIP Kuliah Bisa Dicabut atau Diganti, Ini Penyebabnya


Baca juga: 10 Jurusan Kuliah yang Paling Disesali Lulusannya, Apa Alasannya?

Program KIP Kuliah ini diprioritaskan bagi siswa yang memiliki keterbatasan ekonomi, dibuktikan dengan kepemilikan Kartu Indonesia Pintar (KIP)

Selain itu, siswa yang berasal dari keluarga  miskin/rentan miskin juga bisa mendaftar KIP Kuliah 2023 dibuktikan dengan terdaftar peserta PKH, pemegang KKS, DTKS, panti sosial/ asuhan dan bukti kemiskinan yang valid.

Kriteria lainnya untuk KIP Kuliah adalah siswa difabel, berasal atau tinggal di daerah 3T, Papua dan Papua Barat, serta ada di kondisi khusus karena bencana atau lainnya.

Baca juga: Beasiswa Mahasiswa Baru USD, Gratis Biaya Kuliah 4 Tahun, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Cara daftar KIP Kuliah 2023

Pendaftaran KIP Kuliah 2023 DibukaDok. Puslapdik Kemendikbud Pendaftaran KIP Kuliah 2023 Dibuka

Berikut cara mendaftar KIP Kuliah 2023:

  1. Melakukan pendaftaran melalui di web Sistem KIP Kuliah pada laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps.
  2. Klik menu “Login Siswa”, lalu input data pada NIK, NPSN, NISN, dan alamat email yang aktif.
  3. Menerima Nomor Pendaftaran dan Kode Akses yang dikirim melalui alamat email yang didaftarkan.
  4. Menyelesaikan proses pendaftaran di portal atau sistem informasi seleksi nasional masuk perguruan tinggi sesuai jalur yang dipilih (SNBP, SNBT, Mandiri, dan seterusnya).
  5. Apabila calon penerima KIP Kuliah sudah diterima di perguruan tinggi, dapat melakukan verifikasi kepada perguruan tinggi sebelum diusulkan sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.

Baca juga: Biaya Kuliah Jalur Mandiri UNS, Undip, Unpad, UI, dan UB

Manfaat KIP Kuliah 2023

Berikut beberapa manfaat yang akan didapatkan dari Program KIP Kuliah:

  • Bebas biaya pendafataran seleksi masuk perguruan tinggi
  • Bebas biaya kuliah atau Pendidikan
  • Mendapat bantuan biaya hidup sesuai dengan besaran biaya lokal masing-masing wilayah perguruan tinggi.

 

Baca juga: Biaya Kuliah Universitas Brawijaya Jalur Mandiri

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com