KOMPAS.com - Unggahan video yang memperlihatkan aksi calon asisten masinis perempuan melakukan "tunjuk-sebut" memberangkatkan kereta api viral di media sosial.
Video itu salah satunya diunggah akun Instagram @sahabat_kereta, pada Rabu (25/1/2023).
Disebutkan bahwa calon asisten masinis perempuan itu sedang berdinas Kereta Api Argo Wilis relasi Surabaya Gubeng-Bandung.
"Semboyan 35 (Calon) Asisten Masinis Kereta Api 5 Argo Wilis berangkat Stasiun Madiun tujuan akhir Bandung," demikian keterangan yang dituliskan pengunggah.
Baca juga: Viral, Video Sebut Penumpang Adu Fisik Usai Paksa Masuk KRL, KAI Commuter Merespons
Dalam video tersebut, tampak calon asisten masinis perempuan melakukan "tunjuk-sebut" dengan kondektur kereta api.
Sesaat kemudian, ia membunyikan semboyan 35 atau suling lokomotif sebagai tanda kereta api siap diberangkatkan.
Hingga Jumat (27/1/2023) sore, unggahan video tersebut telah disukai lebih dari 1.000 kali pengguna Instagram.
Baca juga: Ramai soal Kecelakaan Kereta Api Sancaka dengan Truk Pembawa Mobil, Ini Penjelasan KAI
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Official Sahabat Kereta (@sahabat_kereta)
Baca juga: Viral, Foto Penumpang Buka Pintu Kereta demi Bisa Memotret Lokomotif Vintage, KAI Buka Suara
Lantas, bagaimana penjelasan PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengenai adanya masinis perempuan?
VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, saat ini terdapat 3 calon masinis perempuan KAI yang masih menjalani pendidikan dan pelatihan (diklat).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.