Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Cek Lolos Kartu Prakerja hingga Membeli Pelatihan Prakerja

Kompas.com - 27/09/2022, 18:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengumuman hasil seleksi penerima program Kartu Prakerja Gelombang 45 sudah dilaksanakan sejak Senin (26/9/2022).

Informasi gelombang Prakerja terbaru itu diunggah oleh akun Instagram resmi Prakerja.

Setelah lolos seleksi, penerima Kartu Prakerja gelombang 45 wajib membeli pelatihan melalui platform yang bekerja sama dengan Prakerja.

Peserta yang tidak segera membeli pelatihan dalam waktu tenggat 30 hari, maka akan diblokir oleh pihak prakerja.

Berikut cara cek lolos Kartu Prakerja hingga cara membeli pelatihan Prakerja:

Baca juga: Program Kartu Prakerja Akan Berlanjut pada Tahun 2023, Ini Kuotanya

Cara cek lolos Kartu Prakerja

Untuk mengetahui kelolosan seleksi Kartu Prakerja Gelombang 45, Anda bisa mengeceknya melalui dashboard Prakerja maupun via SMS.

1. Dashboard Prakerja

Pada tanggal pengumuman seleksi gelombang, Anda bisa mengecek lolos atau tidaknya melalui dashboard situs Prakerja dengan cara berikut:

  1. Login ke laman www.prakerja.go.id.
  2. Kemudian, cek nomor Kartu Prakerja dan status saldo pada dashboard akun.
  3. Jika lolos, akan muncul keterangan "Dana insentif Anda diberikan setelah penyelesaian pelatihan, bila belum ada dana yang ditransfer 7x24 jam Hubungi CS.
  4. Jika tidak lolos, akan ada notifikasi “Anda Belum Berhasil” pada dashboard akun Anda.

2. Notifikasi SMS

Peserta yang dinyatakan lolos seleksi Kartu Prakerja, akan mendapatkan notifikasi melalui SMS.

Pemberitahuan ini akan disampaikan ke nomor telepon yang sebelumnya didaftarkan saat pembuatan akun.

Oleh karena itu, pastikan nomor telepon yang dimasukkan saat mendaftarkan akun telah benar dan masih aktif.

Baca juga: Cara Menyambungkan Rekening atau E-Wallet ke Kartu Prakerja serta Syaratnya

Cara membeli pelatihan Prakerja

Tangkapan layar pelatihan Prakerja di laman Pijar, diakses 20 Mei 2021.Kompas.com/Nur Fitriatus Shalihah Tangkapan layar pelatihan Prakerja di laman Pijar, diakses 20 Mei 2021.
Setelah lolos sebagai penerima Prakerja Gelombang 45, peserta wajib membeli pelatihan.

Berikut langkah-langkah yang harus dilakukan setelah dinyatakan lolos seleksi:

  1. Cek dashboard Prakerja
  2. Catat 16 angka nomor Kartu Prakerja
  3. Pastikan saldo pelatihan sudah tersedia. Kartu Prakerja tidak diberikan dalam bentuk kartu fisik.
  4. Gunakan 16 angka Nomor Kartu Prakerja untuk membeli pelatihan. Jaga kerahasiaan nomor Kartu Prakerja agar Anda dapat terus membeli pelatihan untuk meningkatkan kompetensi.
  5. Gunakan fitur "Cari Pelatihan" untuk mencari pelatihan yang tersedia di Kemnaker, Bukalapak, Tokopedia, Pijar Mahir, Pintaria, dan Karier Mu.

Untuk tutorial membeli pelatihan di masing-masing platform bisa disimak di sini.

Cek deskripsi mencakup informasi mengenai harga pelatihan, rating, durasi pelatihan, tingkat materi, dan cara mengajar sebagai pertimbangan sebelum membeli pelatihan.

Beli dan bayar pelatihan dengan nomor Kartu Prakerja. Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima pengumuman yang ada di dashboard.

Halaman:

Terkini Lainnya

Warganet Sebut Pendaftaran CPNS Sebenarnya Tidak Gratis, Ini Kata BKN

Warganet Sebut Pendaftaran CPNS Sebenarnya Tidak Gratis, Ini Kata BKN

Tren
Potensi Khasiat Sayur Kubis untuk Menunjang Kesehatan Jantung

Potensi Khasiat Sayur Kubis untuk Menunjang Kesehatan Jantung

Tren
Cerita Pasien yang Hidup dengan Chip Neuralink Elon Musk...

Cerita Pasien yang Hidup dengan Chip Neuralink Elon Musk...

Tren
Berkaca dari Unggahan Viral Pelajar Bercanda Menghina Palestina, Psikolog Ungkap Penyebabnya

Berkaca dari Unggahan Viral Pelajar Bercanda Menghina Palestina, Psikolog Ungkap Penyebabnya

Tren
Sederet Masalah pada Haji 2024: Ada Makanan Basi dan Tenda Tak Layak

Sederet Masalah pada Haji 2024: Ada Makanan Basi dan Tenda Tak Layak

Tren
Kapan Terakhir Unduh Sertifikat UTBK? Berikut Link dan Cara Mengeceknya

Kapan Terakhir Unduh Sertifikat UTBK? Berikut Link dan Cara Mengeceknya

Tren
10 Bandara Terbaik di Asia 2024, Dua di Antaranya Milik Indonesia

10 Bandara Terbaik di Asia 2024, Dua di Antaranya Milik Indonesia

Tren
Tiket Kereta Compartment Suites Termahal Rp 2,45 Juta, Ini Kata KAI

Tiket Kereta Compartment Suites Termahal Rp 2,45 Juta, Ini Kata KAI

Tren
Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

Tren
Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tren
Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com