Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/09/2022, 13:29 WIB

KOMPAS.com - Lembaga penggalangan dana KitaBisa membuka program Beasiswa Merdeka Pendidikan bagi pelajar SMA/SMK dan mahasiswa.

Program Beasiswa Merdeka Pendidikan tersebut akan berlangsung pada periode Agustus hingga Desember 2022 dan dibuka setiap bulannya.

Nominal bantuan Beasiswa Merdeka Pendidikan yang diberikan maksimal Rp 2,5 juta dengan pembagian bantuan tunai Rp 2 juta untuk biaya pendidikan dan Rp 500.000 untuk biaya/barang penunjang pendidikan.

Baca juga: Daftar Beasiswa BRI 2022, Dapat Uang Saku hingga Kesempatan Berkarier

Program Beasiswa Merdeka Pendidikan tersebut hadir untuk membantu pelajar dan mahasiswa aktif yang membutuhkan biaya pendidikan tambahan.

Product Marketing Manager KitaBisa Rizki Amalia mengatakan, pendaftaran program Beasiswa Merdeka Pendidikan tersebut dibuka setiap awal bulan dan ditutup setiap tanggal 16 setiap bulannya.

"Bisa cek di Instagram KitaBisa secara berkala (untuk pendaftaran program Beasiswa Merdeka Pendidikan)," ujar Rizki kepada Kompas.com, Sabtu (13/8/2022).

Syarat dan cara daftar beasiswa KitaBisa

Ilustrasi beasiswaDOK.Sevima Ilustrasi beasiswa

Untuk mendaftar program Beasiswa Merdeka Pendidikan, ada beberapa langkah yang harus dilakukan:

  • Unduh aplikasi KitaBisa di App Store/Play Store
  • Donasi minimal Rp 1.000 di galang dana mana pun via aplikasi KitaBisa
  • Isi formulir pendaftaran di laman ktbs.in/daftaryuk

Syarat/dokumen yang diperlukan

Saat mendaftar, ada beberapa dokumen yang harus disiapkan, yaitu

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Pelajar/Kartu Mahasiswa, dan
  • Kartu Keluarga (KK).

Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Beasiswa BRI 2022

Apabila kartu pelajar atau kartu mahasiswa hilang, pendaftar bisa menggunakan surat keterangan yang dikeluarkan oleh sekolah atau kampus.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+