KOMPAS.com - Memiliki gaji tinggi merupakan impian banyak orang saat ini di tengah gejolak inflasi yang sedang terjadi.
Tak jarang, masyarakat rela untuk merantau ke negara lain guna mengejar gaji yang lebih tinggi.
Di Asia Tenggara misalnya, gaji menjadi salah satu referensi seseorang ketika memilih sebuah pekerjaan.
Namun, besaran gaji ini juga biasanya bergantung pada profesi sebuah pekerjaan.
Baca juga: Perbandingan Uang Pensiun PNS, DPR, dan Menteri
Lantas, negara mana yang memiliki upah rata-rata paling tinggi?
Menurut data Wage Centre, Singapura menjadi salah satu negara di Asia Tenggara dengan gaji rata-rata tertinggi pada 2022, yakni 4.585 dollar AS atau sekitar Rp 68 juta per bulan (kurs 1 dollar AS = Rp 14.902).
Adapun gaji rata-rata terendahnya adalah 1.400 dolar Singapura per bulan setara dengan kurang lebih Rp 14 juta (kurs 1 dollar AS = Rp 10.625).
Badan statistik lokal menunjukkan bahwa sekitar 1,3 juta orang asing terus-menerus bekerja dan berbisnis di Singapura.
Tingginya besaran gaji inilah yang membuat banyak para pekerja memilih untuk bekerja di Singapura.
Baca juga: Gaji Dosen PNS
Gaji UMR Karawang 2022 adalah paling tinggi kedua di Indonesia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.