Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/08/2022, 17:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - The Simpsons adalah serial kartun komedi asal Amerika Serikat yang fenomenal dengan beragam prediksi masa depannya.

Pasalnya, beberapa episode kartun dengan karakter kuning ini menampilkan peristiwa yang benar-benar terjadi di masa depan.

Seperti serangan 11 September 2001, Donald Trump mencalonkan diri sebagai Presiden AS, pandemi Covid-19, hingga invasi Rusia ke Ukraina.

Hal itu pun sontak menimbulkan pertanyaan publik tentang bagaimana cara The Simpsons mengetahui peristiwa besar dunia yang akan terjadi di masa depan.

Namun, pertanyaan itu akan segera terjawab dalam waktu dekat, dengan peluncuran musim terbaru The Simpsons.

Baca juga: Saat Kartun Ikonik The Simpsons Tayang Perdana pada 17 Desember 1987...

Rahasia The Simpsons

Diberitakan New York Times (11/8/2022), showrunner The Simpsons Matt Selman berjanji akan membeberkan kisah di balik prediksi dalam musim ke-34.

"Kami memiliki konsep gila tentang episode yang menjelaskan bagaimana The Simpsons (tahu) masa depan," ujar Selman.

"Ini adalah episode dengan banyak hal gila di dalamnya, tetapi ini menjelaskan bagaimana The Simpsons bisa memprediksi masa depan," imbuh dia.

Selman mengaku begitu bersemangat karena akan ada banyak adegan yang dinanti penonton di setiap episodenya.

Bahkan menurutnya, The Simpsons musim terbaru adalah tayangan terbaik dibanding acara lain. 

"Mungkin ini musim ke-34 terbaik dari semua acara yang pernah kalian saksikan," canda Selman.

Baca juga: Homer dan Marge The Simpson Cerai, Benarkah?

Prediksi The Simpsons

Dilansir dari laman Looper, The Simpsons merupakan kartun yang bertahan selama lebih dari tiga dekade.

Selama kurun waktu tersebut, kartun ini berhasil menayangkan dari 728 episode dan mencatatkan rekor sebagai serial prime-time terlama di Amerika Serikat.

Penulis dan animator The Simpsons, Al Jean meyakini, prediksi yang muncul di kartun buatannya adalah berkat keberuntungan dan jumlah episode yang diproduksi.

"Jika Anda menulis 700 episode, dan Anda tidak memprediksi apa pun, maka Anda sangat buruk. Jika Anda melempar cukup banyak anak panah, Anda akan mendapatkan beberapa sasaran," kata Jean kepada NME, pada 16 November 2022 silam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ini Syarat Pekerja yang Berhak Mendapat THR, Apa Saja?

Ini Syarat Pekerja yang Berhak Mendapat THR, Apa Saja?

Tren
Resmi, Ini Rincian Tarif Listrik PLN yang Berlaku per 1 April 2024

Resmi, Ini Rincian Tarif Listrik PLN yang Berlaku per 1 April 2024

Tren
Cara Menghitung THR Karyawan Tetap, Pegawai Kontrak, dan Pekerja Lepas

Cara Menghitung THR Karyawan Tetap, Pegawai Kontrak, dan Pekerja Lepas

Tren
Gerhana Matahari Total Akan Terjadi Jelang Idul Fitri, Bisakah Dilihat di Indonesia?

Gerhana Matahari Total Akan Terjadi Jelang Idul Fitri, Bisakah Dilihat di Indonesia?

Tren
Berapa Denda BPJS Kesehatan jika Menunggak Iuran? Ini Perhitungannya

Berapa Denda BPJS Kesehatan jika Menunggak Iuran? Ini Perhitungannya

Tren
BI Batasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 Rp 4 Juta Per Orang, Ini Alasannya

BI Batasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 Rp 4 Juta Per Orang, Ini Alasannya

Tren
8 Ikan yang Tidak Boleh Dimakan Ibu Hamil, Apa Saja?

8 Ikan yang Tidak Boleh Dimakan Ibu Hamil, Apa Saja?

Tren
Prakiraan BMKG: Daftar Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 19-20 Maret 2024

Prakiraan BMKG: Daftar Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 19-20 Maret 2024

Tren
[POPULER TREN] Penjelasan Kitabisa soal Pemilik Xpander Tabrak Porsche yang Disebut Galang Dana | Fenomena Refleksi Sinar Matahari di Dekat Sumatera

[POPULER TREN] Penjelasan Kitabisa soal Pemilik Xpander Tabrak Porsche yang Disebut Galang Dana | Fenomena Refleksi Sinar Matahari di Dekat Sumatera

Tren
Kiky Saputri Keguguran karena Kista Ovarium, Berikut Gejalanya

Kiky Saputri Keguguran karena Kista Ovarium, Berikut Gejalanya

Tren
Agar Tetap Sehat, Ini Waktu Terbaik Olahraga Saat Berpuasa

Agar Tetap Sehat, Ini Waktu Terbaik Olahraga Saat Berpuasa

Tren
Resmi, Ini Kelompok Pekerja yang Berhak Dapat THR 2024

Resmi, Ini Kelompok Pekerja yang Berhak Dapat THR 2024

Tren
Alami Keputihan dan Flek Coklat, Apakah Puasanya Masih Sah?

Alami Keputihan dan Flek Coklat, Apakah Puasanya Masih Sah?

Tren
Insiden Terbaru Pesawat Boeing, Panel Lepas Sebelum Mendarat

Insiden Terbaru Pesawat Boeing, Panel Lepas Sebelum Mendarat

Tren
4 Perusahaan Diduga Korupsi Pembiayaan Ekspor Rp 2,5 Triliun di LPEI

4 Perusahaan Diduga Korupsi Pembiayaan Ekspor Rp 2,5 Triliun di LPEI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com