Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Konser Musik Internasional di Indonesia 2022, dari Justin Bieber hingga Westlife

Kompas.com - 02/07/2022, 12:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menginjak pertengahan 2022 ini, sejumlah musisi internasional mengumumkan tampil di konser musik internasional di Indonesia.

Adapun musisi dunia yang sejauh ini sudah mengumumkan jadwal konsernya di Indonesia, yakni Dream Theater, Westlife, Justin Bieber, dan The Script.

Tentu saja, penampilan mereka sudah sangat dinantikan para penggemar di Tanah Air.

Berikut daftar musisi internasional yang akan manggung tahun ini di Indonesia dan informasi jadwal, lokasi, harga dan pembelian tiket.

Baca juga: Kondisi Terbaru Justin Bieber, Sudah Sembuh dari Sindrom Ramsay Hunt?

1. The Script

Personel Grup Band The ScriptSpotify.com / The Script Personel Grup Band The Script

Dikutip dari Kompas.com, Rabu (1/6/2022), band pelantun "The Man Who Can't Be Moved" ini dijadwalkan manggung di Indonesia pada Jumat, 30 September 2022.

Lokasi konsernya berada di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta.

Pembukaan penjualan tiket dimulai pada Sabtu, 4 Juni 2022 pukul 10.00 WIB secara eksklusif di Tiket.com dan www.thescriptjakarta.com.

Pihak promotor Color Asia Live menyediakan sekitar 5.000 tiket ke publik dari total kapasitas venue di Istora Senayan, GBK, Jakarta.

Terbatasnya jumlah tiket ini karena promotor memperhatikan aspek kenyamanan bagi para penonton saat menonton konser nantinya.

Harga tiket dibanderol Rp 550.000 sampai Rp 1,25 juta per orang.

Selain itu, Color Asia Live memastikan lagu-lagu hits ini bakal dibawakan oleh The Script adalah:

  • The Man Who Can't Be Moved
  • Breakeven
  • For the First Time
  • Superheroes.

Baca juga: 2 Cara Beli Tiket Online Konser The Script di Jakarta 1 Oktober 2022

2. Westlife

Konser Westlife di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah pada Sabtu, (31/8/ 2019).Dok. Rajawali Indonesia Communication Konser Westlife di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah pada Sabtu, (31/8/ 2019).

Dikutip dari KompasTV, Jumat (1/7/2022), band lawas Westlife dijadwalkan tampil di Indonesia pada Sabtu, 24 September 2022.

Masih dengan promotor Color Asia Live, konser Westlife rencananya digelar di SICC, Sentul City, Bogor.

Pembukaan penjualan tiket konser Westlife ini dibuka pada Minggu, 3 Juli 2022 pukul 11.59 WIB melalui aplikasi Tiket.com.

Pihak promotor mengatakan, jumlah tiket yang yang akan dijual sangatlah terbatas, karena konsep konser bersifat intimate di indoor venue ekslusif di SICC, Sentul City, Bogor.

Berikut harga tiket konser Weslife dari beberapa kategori kelas:

  • Festival (standing/berdiri) = Rp 1,65 juta
  • Green (RV) = Rp 800.000
  • Bronze = Rp 1,25 juta
  • Silver = Rp 1,5 juta
  • Gold = Rp 2,05 juta
  • Diamond VVIP = Rp 2,9 juta.

Baca juga: Harga Tiket Konser Westlife di Sentul City pada September 2022

3. Dream Theater

Halaman website Tiketapasaja.com untuk pembelian tiket konser Dream Theater.KOMPAS.com/Zulfikar Halaman website Tiketapasaja.com untuk pembelian tiket konser Dream Theater.

Dilansir dari Kompas.com, Kamis (30/6/2022), band metal asal AS, Dream Theater akan menggelar konser di Indonesia, tepatnya di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah pada 10 Agustus 2022.

Show ini merupakan rangkaian dari konser "Top of the World Tour".

Konser Dream Theater di Solo dibagi dalam dua kelas, yakni Festival A dan B. Festival A dijual Rp 1 juta, sedangkan Festival B bisa diperoleh seharga Rp 750.000.

Penonton juga bisa mendapat tiket di lokasi acara (on the spot), hanya saja bila tiket dua kategori tersebut belum habis terjual.

Harga tiket on the spot untuk Festival A sebesar Rp 1,5 juta dan Festival B Rp 1 juta.

Perlu diketahui, promotor hanya menyediakan sebanyak 10.000 tiket saja. Namun, hanya 7.000 tiket yang diperjualbelikan.

Sebab, sebanyak 3.000 tiket telah dimiliki oleh penonton yang tidak memilih refund pada konser Dream Theater yang sedianya digelar 2020 lalu di Jakarta.

Tiket konser Dream Theater di Solo bisa dibeli secara online di tiketapasaja.com. Penjualan tiket dibuka pada Jumat, 1 Juli 2022, pukul 11.59 WIB.

Baca juga: Link dan Cara Beli Tiket Konser Dream Theater via Tiketapasaja.com serta Harganya

4. Justin Bieber

Justin Bieber konser di JakartaInstagram @soundrhythm Justin Bieber konser di Jakarta

Dikutip dari Kompas.com, (24/3/2022), penyanyi lagu hits "Love Yourself" Justin Bieber dijadwalkan datang ke Indonesia dalam konser Justice World Tour pada 3 November 2022.

Namun, pria kelahiran 1994 ini sempat mengalami Syndrom Ramsay Hunt yang mengakibatkan beberapa konser tur dunia ditunda sementara.

Ia mengaku belum tahu sampai kapan proses pemulihannya.

Sebagai informasi, lokasi konser Justin Bieber direncanakan bertempat di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta.

Penjualan tiket sudah dibuka sejak 29 Maret 2022 pukul 10.00 WIB.

Berikut rincian kelas dan harga tiketnya:

  • CAT 1 = Rp 6 juta
  • CAT 2 = Rp 4,4 juta
  • CAT 3 = Rp 3,4 juta
  • CAT 4 = Rp 2,4 juta
  • CAT 5 = Rp 1,5 juta

Kelas VIP dengan CAT 3 (Hold On VIP Pacakage) Rp 5.250.000, VIP CAT 2 (Peaches VIP Package) Rp 6.260.000, dan termahal VIP CAT 1 (Ghost VIP Package) dengan harga Rp 8,5 juta.

Tidak ada tiket berdiri/festival untuk konser Justin Bieber yang akan digelar di Stadion Madya, Gelora Bung Karno. CAT 1, 2 dan 4 merupakan area duduk dengan ketinggian sama rata.

Sebelumnya promotor juga mengatakan telah menyiapkan 20.000 tiket.

Pembelian tiket bisa dilakukan melalui website www.justinbieberinjakarta.com dan Blibli di blibli.com/justinbieberinjakarta.

(Sumber: Kompas.com/Retia Kartika Dewi, Rintan Puspita Sari | Editor: Rizal Setyo Nugroho, Reza Kurnia Darmawan, Rintan Puspita Sari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Terbaru, 40.839 Lowongan Kerja untuk PPPK dan CASN Kemensos 2024

Terbaru, 40.839 Lowongan Kerja untuk PPPK dan CASN Kemensos 2024

Tren
Orang yang Langsung S2 Setelah Sarjana Disebut Minim Performa Kerja, Pengamat Buka Suara

Orang yang Langsung S2 Setelah Sarjana Disebut Minim Performa Kerja, Pengamat Buka Suara

Tren
Ini Alasan Mengapa Perempuan Tak Boleh Tidur 2 Jam Setelah Melahirkan Normal

Ini Alasan Mengapa Perempuan Tak Boleh Tidur 2 Jam Setelah Melahirkan Normal

Tren
Kumpulan Twibbon dan Ucapan Hari Kartini 21 April 2024

Kumpulan Twibbon dan Ucapan Hari Kartini 21 April 2024

Tren
5 Bahaya Menahan Kentut, Bisa Keluar dari Mulut

5 Bahaya Menahan Kentut, Bisa Keluar dari Mulut

Tren
Mengenal Tinitus, Kondisi Ketika Telinga Berdenging, Apa Penyebabnya?

Mengenal Tinitus, Kondisi Ketika Telinga Berdenging, Apa Penyebabnya?

Tren
Psikiater Nutrisi Ungkap 5 Sarapan Favorit, Bantu Siapkan Otak dan Mental Seharian

Psikiater Nutrisi Ungkap 5 Sarapan Favorit, Bantu Siapkan Otak dan Mental Seharian

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 20-21 April 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 20-21 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Murni Tanpa Gula | Israel Serang Iran

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Murni Tanpa Gula | Israel Serang Iran

Tren
Seorang Pria Ditangkap di Konsulat Iran di Perancis, Ancam Ledakkan Diri

Seorang Pria Ditangkap di Konsulat Iran di Perancis, Ancam Ledakkan Diri

Tren
Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66, Bisa Dapat Insentif Rp 600.000

Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66, Bisa Dapat Insentif Rp 600.000

Tren
Mengenal Mitos Atlantis, Kota dengan Peradaban Maju yang Hilang di Dasar Laut

Mengenal Mitos Atlantis, Kota dengan Peradaban Maju yang Hilang di Dasar Laut

Tren
Mengenal Hak Veto dan Sederet Konversinya, Terbaru Gagalkan Palestina Jadi Anggota PBB

Mengenal Hak Veto dan Sederet Konversinya, Terbaru Gagalkan Palestina Jadi Anggota PBB

Tren
Gunung Ruang Semburkan Gas SO2, Apa Dampaknya bagi Manusia, Tanaman, dan Hewan?

Gunung Ruang Semburkan Gas SO2, Apa Dampaknya bagi Manusia, Tanaman, dan Hewan?

Tren
Kim Jong Un Rilis Lagu, Lirik Sarat Pujian untuk Pemimpin Korea Utara

Kim Jong Un Rilis Lagu, Lirik Sarat Pujian untuk Pemimpin Korea Utara

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com