KOMPAS.com - Sejumlah warganet di media sosial ramai menyebut harga Pertamax akan naik jadi Rp 16.000 mulai 1 April 2022.
Narasi itu salah satunya dibagikan akun Facebook ini pada Rabu (30/3/2022).
"Nanti tanggal 1 april 2022 harga bbm pertamax 1 liter harganya 16 ribu, ayo yang motornya bensinnya lagi kosong segera isi motornya sebelum pertamax harganya naik yah," tulis pemilik akun.
Selain itu, akun di grup Facebook ini juga menuliskan hal yang sama. Disebutkan bahwa Pertamax akan naik menjadi Rp 16.000.
"Bangun2 disambut berita pertamax naik jadi 16 ribu. paling bisa emang nih pemrentah bikin warga happy," demikian tulis pemilik akun.
Baca juga: Ramai soal Harga Pertamax Rp 16.000 Per Liter Mulai 1 April 2022, Ini Kata Pertamina
Lantas, apa saja keunggulan Pertamax?
Dilansir dari pertaminafuels.com, Pertamax merupakan bahan bakar dari Pertamina yang diluncurkan pada 10 Desember 2002, dan merupakan bahan bakar bensin dengan kadar oktan 92 berstandar internasional EURO 2.
Pertamax direkomendasikan untuk kendaraan dengan rasio kompresi 10:1 sampai 11:1 atau kendaraan yang sudah memiliki teknologi setara dengan teknologi Electronic Fuel Injection (EFI), dan memiliki ciri-ciri berwarna biru, terang dan jernih.
Selain itu, Pertamax juga disebut memiliki keunggulan lainnya jika dibandingkan dengan bahan bakar mesin lain.
Beberapa keunggulan Pertamax antara lain:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.