Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Jurusan Kuliah Dibutuhkan Perusahaan, Apa Saja?

Kompas.com - 18/09/2021, 09:31 WIB
Artika Rachmi Farmita

Penulis

KOMPAS.com - Jurusan kuliah yang tepat sesuai passion dan kebutuhan industri tentu menjadi impian para mahasiswa.

Idealnya, jurusan kuliah akan menentukan arah karier hingga besarnya kesempatan kamu diterima di suatu bidang kerja di masa depan.

Banyak yang meraih sukses di bidang kerja sesuai jalur pendidikannya, meski begitu tak sedikit pula orang yang sukses di luar jalur pendidikannya.

Sembari mengasah softskill di luar bidang studi, memilih jurusan kuliah memang butuh pertimbangan matang. Tak hanya soal bidang apa yang kamu sukai, namun juga mempertimbangkan bakat, prospek kerja, sampai pilihan kampus.

Sebagai bahan pertimbangan, situs mydegreeguide.com merilis 30 jurusan kuliah yang paling banyak diminati di tahun 2021.

Pemeringkatan tersebut diambil berdasarkan jurusan perguruan tinggi paling populer dengan gaji tertinggi setelah lulus, tingkat pertumbuhan pekerjaan dan permintaan tenaga kerja dari lulusan.

Situs ini setidaknya telah melakukan penelitian atas 30 jurusan yang paling dicari dunia.

Dari 30 jurusan tersebut, ada 7 jurusan yang paling populer. Apa saja itu?

Baca juga: Tawarkan Prospek Kerja Menjanjikan, 3 Jurusan Kuliah Ini Diminati Banyak Mahasiswa

1. Teknik Perminyakan

Teknik Perminyakan adalah jurusan yang pertama dalam daftar peringkat jurusan perguruan tinggi paling diminati di dunia tahun 2021 ini.

Tumbuhnya industri perminyakan dunia menyebabkan banyak perusahaan energi dan perminyakan membutuhkan sumber daya manusia ahli yang cukup banyak.

Umumnya, para pelajar yang mengambil jurusan ini adalah mereka yang memiliki latar belakang sekolah di jurusan IPA.

Namun, tingginya tingkat persaingan harus membuat kalian mempertimbangkan untuk mengambil gelar master atau bahkan PhD di bidang ini untuk meningkatkan peluang kesuksesan di masa depan.

Gaji untuk jurusan di bidang ini bisa sangat tinggi dengan rate gaji mulai dari USD 84.000-126.000 per tahun atau sekitar Rp 1,1 hingga Rp 1,7 miliar per tahun dengan pertumbuhan mencapai 3 persen.

2. Keperawatan

Di masa pandemi seperti ini, jurusan yang paling dicari di bidang layanan kesehatan adalah keperawatan.

Terlebih pertumbuhan rumah sakit dan dunia kesehatan lainnya menjadi sebuah kebutuhan, maka jurusan keperawatan merupakan salah satu jurusan paling diminati saat ini.

Bahkan, menurut Biro Statistik Tenaga Kerja AS, permintaan untuk jurusan keperawatan ini akan meningkat 12 persen dalam 10 tahun mendatang, jauh lebih cepat daripada rata-rata untuk semua pekerjaan.

Baca juga: Alumni UI Buka Program Beasiswa Keperawatan

3. Teknologi Informasi

Ketika dunia menjadi lebih bergantung pada teknologi, memilih jurusan Teknologi Informasi dapat terbukti sangat menguntungkan.

Berbagai perusahaan nasional dan multinasional seiring berkembangnya teknologi informasi dan disrupsi digital di banyak aspek kehidupan. Di sinilah peran ahli teknologi informasi sangat dibutuhkan.

Jurusan perguruan tinggi ini terbilang paling diminati di seluruh dunia ini karena kurikulumnya mengandung penggabungan antara bisnis dan teknologi.

Jurusan Teknologi Informasi dapat membuka pintu untuk banyak pekerjaan potensial mulai dari mempelajari teknologi informasi dalam bahasa pemrograman, keamanan dunia maya, pengembangan perangkat lunak, pengembangan aplikasi, dan banyak bidang komputer atau teknologi lainnya.

Umumnya, mata kuliah dengan gelar sarjana IT ini meliputi operasi komputer dasar, analisis dan desain sistem, jaringan, dan administrasi database.

Lulusan dengan jurusan IT memiliki peluang pekerjaan sebagai Developer, Administrator Basis Data, Arsitek Jaringan, atau Ilmuwan Riset Komputer dan Informasi.

Rata-rata perusahaan mampu membayar gaji sebesar USD 60.000-93.000 atau sekitar Rp 885 juta hingga Rp 1.3 miliar dengan pertumbuhan mencapai 5 persen per tahun.

Baca juga: Teknologi Informasi Digital: Pengertian, Lingkup Kerja, Kelebihan dan Kekurangan

4. Ilmu Komputer

Seperti halnya jurusan teknologi informasi, Jurusan Ilmu Komputer merupakan salah satu bidan keahlian yang terus berkembang.

Akan selalu ada peluang kerja di masa depan yang terus terbuka dari perusahaan komersil hingga nirlaba.

Jurusan ilmu komputer dengan cepat menjadi bagian penting dari perusahaan mana pun, dengan proyek mulai dari industri otomotif, penambangan data, keamanan siber, dan kecerdasan buatan.

Mahasiswa jurusan di perguruan tinggi terbaik di bidang ini kemungkinan akan mempelajari berbagai modul yang berbeda, termasuk teknologi cloud, desain program, dan pengembangan perangkat lunak.

5. Ekonomi

Jurusan ekonomi merupakan salah satu jurusan favorit dan tidak pernah sepi peminat.

Studi di jurusan ini tidak hanya akan memberi kalian lebih banyak pengetahuan tentang ekonomi dan keuangan secara umum, tetapi juga akan mempertajam keterampilan analisis data.

Banyak pekerjaan ekonom berbasis pemerintah dan swasta yang menawarkan gaji yang tak kalah kompetitif.

Baca juga: 7 Jurusan Kuliah Paling Diminati di Dunia Tahun 2021

6. Marketing

Jurusan marketing juga memiliki potensi pekerjaan yang menjanjikan. Lulusan jurusan ini diarahkan menjadi seorang marketer yang handal.

Tugas dari marketer adalah membuat strategi pemasaran sebuah produk.

Marketer juga bertugas untuk memaksimalkan pendapatan dengan berbagai strategi marketing. Seorang marketer harus jeli melihat pasar.

Karena penjualan produk sekarang bergeser ke ranah online, para staf marketing dituntut untuk menguasai pasar daring ini.

Maka dari itu muncul profesi baru yaitu digital marketing. Profesi digital marketer sekarang banyak dicari oleh perusahaan.

7. Administrasi Publik

Administrasi Publik adalah salah satu yang paling cepat berkembang, karena semakin banyak orang yang berkecimpung dalam bisnis, kebutuhan akan peran administrasi publik terus tumbuh.

Sarjana Administrasi Publik biasanya berkarier dalam perencanaan pemerintah atau bekerja untuk organisasi nirlaba.

Banyak lulusan menemukan peluang kerja yang bekerja yang berhubungan dengan kepedulian sosial atau di pemerintah daerah.

Sumber: Kelas Pintar dikutip dari Kompas.com (Penulis: Ayunda Pininta Kasih)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

Tren
Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Tren
PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

Tren
UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

Tren
Sejarah dan Makna Setiap Warna pada Lima Cincin di Logo Olimpiade

Sejarah dan Makna Setiap Warna pada Lima Cincin di Logo Olimpiade

Tren
Ramai Anjuran Pakai Masker karena Gas Beracun SO2 Menyebar di Kalimantan, Ini Kata BMKG

Ramai Anjuran Pakai Masker karena Gas Beracun SO2 Menyebar di Kalimantan, Ini Kata BMKG

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang Lebih dari Sebulan, 38 Meninggal dan Ribuan Mengungsi

Kenya Diterjang Banjir Bandang Lebih dari Sebulan, 38 Meninggal dan Ribuan Mengungsi

Tren
Dari Jakarta ke Penang, WNI Akhirnya Berhasil Obati Katarak di Korea

Dari Jakarta ke Penang, WNI Akhirnya Berhasil Obati Katarak di Korea

Tren
Warganet Kaitkan Kenaikan UKT Unsoed dengan Peralihan Menuju PTN-BH, Ini Penjelasan Kampus

Warganet Kaitkan Kenaikan UKT Unsoed dengan Peralihan Menuju PTN-BH, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Israel Diduga Gunakan WhatsApp untuk Targetkan Serangan ke Palestina

Israel Diduga Gunakan WhatsApp untuk Targetkan Serangan ke Palestina

Tren
Apa Itu Asuransi? Berikut Cara Kerja dan Manfaatnya

Apa Itu Asuransi? Berikut Cara Kerja dan Manfaatnya

Tren
'Streaming' Situs Ilegal Bisa Kena Retas, Curi Data, dan Isi Rekening

"Streaming" Situs Ilegal Bisa Kena Retas, Curi Data, dan Isi Rekening

Tren
Kata Media Asing soal Penetapan Prabowo sebagai Presiden Terpilih, Menyoroti Niat Menyatukan Elite Politik

Kata Media Asing soal Penetapan Prabowo sebagai Presiden Terpilih, Menyoroti Niat Menyatukan Elite Politik

Tren
Jokowi Batal Hadiri Pemberian Satyalancana untuk Gibran dan Bobby, Ini Penyebabnya

Jokowi Batal Hadiri Pemberian Satyalancana untuk Gibran dan Bobby, Ini Penyebabnya

Tren
Berapa Jarak Ideal Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan?

Berapa Jarak Ideal Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com