Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Alami Meredakan Mual dan Muntah Gejala Covid-19

Kompas.com - 05/08/2021, 10:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

Vitamin B6 adalah suplemen yang sering diberikan kepada wanita hamil untuk mengatasi morning sickness.

Vitamin ini memang terbilang efektif digunakan untuk mencegah dan mengatasi gejolak asam lambung yang bisa menyebabkan mual dan muntah.

7. Berbaring dengan kepala lebih tinggi dari perut

Ketika mual menyerang, jangan berbaring telentang dengan posisi kepala sejajar dengan perut. Karena hal ini akan membuat mual semakin menjadi-jadi.

Gunakan gravitasi untuk mencegah asam lambung naik ke mulut. Caranya, dengan berbaring dan meletakkan kepala di atas bantal sehingga posisi kepala tak sejajar dengan perut.

Atau duduk dengan berselonjor kaki dan menopangkan punggung ke tumpukan bantal-bantal.

Dilansir dari Insider, posisi-posisi ini bisa secara alami mengurangi rasa mual yang bergejolak di dalam lambung.

Baca juga: Cara Mengatasi Nafsu Makan hilang karena Covid-19

8. Hindari makanan pedas dan berlemak

Ilustrasi kentang panggang teflon.DOK.SAJIAN SEDAP Ilustrasi kentang panggang teflon.
Makanan pedas dan berlemak justru bisa merangsang produksi asam lambung lebih tinggi.

Jadi untuk mengurangi mual, konsumsilah sajian dalam takaran kecil dan yang mengandung banyak karbohidrat atau protein. Seperti pisang, biskuit kering, kentang, atau nasi.

Makanan-makanan ini aman untuk lambung yang tengah bermasalah. Dan bisa mengurangi gejala mual yang menyiksa.

Mual adalah gangguan pencernaan yang sangat menganggu dan bisa berimbas ke menurunnya selera makan.

Delapan tips di atas adalah cara aman meredakan mual tanpa menggunakan obat-obatan kimia.   

Baca juga: Jangan Takut Kepedasan, Ini Bahan Dapur yang Bisa Meredakan Pedas Cabai

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com