Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghapus Akun Twitter Permanen via Desktop, Android, dan iOS

Kompas.com - 21/06/2021, 09:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Twitter masuk ke dalam kategori media sosial terbesar yang dipilih oleh masyarakat dunia.

Lewat Twitter, beragam info terkini bisa didapatkan dengan mudah. Meski begitu, ada sebagian orang yang mungkin justru ingin lepas dari Twitter, dengan berbagai alasan pribadi yang disimpannya.

Bisa jadi karena sudah terlampau lelah melihat berita hoax dan pertikaian antar warganet, menerima intimidasi dari akun lain, atau adanya perselisihan personal yang membuat seseorang ingin keluar selamanya dari media sosial ini.

Lantas bagaimana caranya jika ingin selamanya keluar dari Twitter dan menghapus seluruh profil akun yang ada?

Baca juga: Cara Menyembunyikan Like di Instagram

Cara menghapus akun Twitter 

Di Twitter ada fitur penonaktifan akun. Fitur ini bisa Anda gunakan jika Anda ingin sejenak beristirahat dari riuhnya timeline Twitter.

Ketika Anda masuk ke pengaturan akun dan memilih deactivate account, maka server Twitter akan menghapus atau menyembunyikan data akun Anda dari situsnya. Sehingga akun Anda tak akan lagi bisa dicari oleh akun lain.

Namun, seluruh data dari akun Anda akan tetap tersimpan di server utama selama 30 hari lamanya.

Begitu Anda ingin masuk kembali, Anda bisa langsung melakukan login dengan memasukkan user name dan kata sandi yang ada.

Jika lebih dari 30 hari Anda tak lagi melakukan login, maka server akan menghapus akun Anda secara permanen. Baik nama akun, kata sandi dan profil, akan terhapus semuanya secara otomatis.

Jadi ketika Anda berniat menghapus akun untuk selamanya, lakukan penonaktifan kemudian jangan pernah login kembali selama 30 hari lamanya.

Berikut ini adalah cara menonaktifkan akun Twitter:

Baca juga: Instagram Paling Rawan Cyber Bullying, Twitter Paling Aman, Mengapa?

Cara menghapus akun via Android:

  • Klik ikon profil pada aplikasi Twitter for Android.
  • Pilih metu "Setting" kemudian pilih "Privacy", lalu lanjutkan dengan memilih "Account."
  • Cari dan pilih menu "Deactivate."
  • Tuliskan kata sandi bila diminta, dan akun akan langsung non aktif.

Cara mengapus akun via IOS:

  • Klik profil pada Twitter fo iOS.
  • Pilih "Setting" dan "Privacy" kemudian pilih "Acccount."
  • Pilih fitur "Deactivate", masukkan kata sandi.

Baca juga: Mengenal Fitur Twitter Spaces dan Cara Menggunakannya...

Cara menghapus akun via desktop:

  • Klik ikon profil dan pilih "Setting" dan "Privacy."
  • Dari tab akun, pilih fitur nonaktifkan akun yang ada di bagian bawah halaman akun.
  • Baca informasi yang ada baru kemudian klik nonaktifkan @namaakun.
  • Konfirmasikan keputusan dengan memasukkan kata sandi.

Jika selama 30 hari Anda tak login kembali, maka penghapusan seluruh data baik nama pengguna, kata sandi, dan profil, akan dilakukan secara otomatis.

Penghapusan ini terjadi dalam waktu satu minggu, sebelum semua data hilang sempurna. 

Baca juga: Siap-siap, Facebook Rilis Fitur Podcast Mulai 22 Juni 2021

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com