Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 6 Provinsi yang Teridentifikasi Temuan Kasus Varian Delta

Kompas.com - 19/06/2021, 15:20 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus Covid-19 dengan varian Delta telah ditemukan di 6 provinsi di Indonesia.

Hal itu dikatakan Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular Vektor dan Zoonotik, Siti Nadia Tirmizi, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (18/6/2021).

Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah mengonfirmasi sejumlah varian sebagai Variant of Concern. Varian itu adalah Alpha (B.1.1.7), Beta (B.1.351), dan Delta (B.1.617.2.).

Ketiga varian itu telah ditemukan di Indonesia.

Masing-masing varian tersebut memiliki karakteristik yang berbeda-beda dan harus diwaspadai penyebarannya, terutama untuk varian Delta.

Baca juga: Efektivitas Vaksin Covid-19 terhadap Varian Alpha hingga Delta

Varian Delta disinyalir menjadi penyebab tingginya kasus infeksi dan kematian pasien Covid-19 di India.

Varian yang satu ini memiliki karakter lebih mudah menular, risiko menimbulkan keparahan yang lebih tinggi, dan menurunkan level efektivitas kerja produk vaksin.

Varian Delta di 6 provinsi

Nadia menyebutkan, ada 148 kasus infeksi varian baru yang ditemukan di Indonesia

Dari total 148 kasus, 107 di antaranya adalah kasus Covid-19 varian Delta yang tersebar di 6 provinsi.

"Sudah ada 148 kasus (infeksi varian baru) yang kita temukan (untuk varian Delta) di 6 propinsi dan sebagian besar adalah transmisi lokal," kata Nadia.

Keenam provinsi itu adalah:

  • DKI Jakarta
  • Jawa Timur
  • Jawa Tengah
  • Sumatera Selatan
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Tengah

Kasus Covid-19 varian Delta paling banyak ditemukan di Jawa Tengah dengan 75 kasus.

Angka ini mendominasi kasus infeksi varian Delta secara nasional, yakni lebih dari 70 persen kasus nasional.

"Kudus sampai saat ini ya (daerag dengan kasus terbanyak). Kudus 62 (kasus)," ujar Nadia.

Jika mengacu data yang dirilis Kemenkes per 13 Juni 2021, jumlah kasus infeksi dari varian Delta memang paling mendominasi jika dibandingkan infeksi varian lain, Alpha dan Beta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com