Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hati-hati, 7 Tanaman Hias Ini Bisa Menyebabkan Iritasi Kulit

Kompas.com - 18/06/2021, 17:45 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Keanekaragaman botani menyediakan berbagai manfaat yang bisa dipetik oleh manusia. Baik manfaat konsumsi, manfaat estetika, manfaat kesehatan hingga manfaat kecantikan.

Namun kekayaan botani juga menyimpan hal-hal yang di luar dugaan manusia. Seperti beberapa jenis tanaman, yang ternyata lebih banyak merugikan daripada menguntungkan manusia.

Berbicara tentang tanaman yang merugikan manusia, ada beberapa jenis tanaman yang bisa menimbulkan iritasi pada kulit. 

Reaksi iritasi ini beragam. Ada yang berupa gatal-gatal, perih, sengatan panas, ruam kemerahan dan masih banyak lagi.

Bagian yang menimbulkan iritasi pada kulit ini bermacam-macam. Ada yang hanya daunnya, akarnya, batangnya, atau justru semua bagian yang ada dari tanaman yang ada. 

Dilansir dari The Spruce, berikut ini adalah 7 dari beberapa jenis tanaman yang menyebabkan iritasi kulit:

Baca juga: 5 Tanaman yang Ditakuti Tikus

1.  Aster

Bunga aster tak mengenal musim untuk tumbuh dan mekar. Dengan warna-warna cantiknya, bunga aster ternyata mengandung senyawa yang bisa membuat kulit iritasi.

Meski tak semua kulit sensitif terhadap senyawa bunga aster. Namun getah dari bunga aster bisa menimbulkan dermatitis pada beberapa kulit yang peka. 

2. Ranunculus

Ranunculus adalah salah satu tanaman hias yang bisa menimbulkan alergi.Unsplash/Jason Sung Ranunculus adalah salah satu tanaman hias yang bisa menimbulkan alergi.
Hampir semua varian dari Ranunculus mengandung protoanemonin. Senyawa yang terdapat dalam getah ini bisa menimbulkan ruam jika menyentuh kulit. 

Meski memiliki warna-warni cantik, namun Anda yang berkulit sensitif hendaknya tak memilih bunga ini sebagai tanaman penghias pekarangan rumah.

3. Dill

Dill atau adas soda adalah tumbuhan semusim dari famili Apiaciae. Cairan atau kandungan air di dalam tanaman ini jika terkena kulit bisa menimbulkan reaksi gatal dan juga kemerahan.

4. Kuping gajah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com