Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Surat Pengangkatan Tenaga Honorer Menjadi PNS

Kompas.com - 16/06/2021, 08:04 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Tangkapan layar sebuah surat yang berisi informasi pengangkatan tenaga honorer beredar di media sosial, salah satunya Facebook.

Surat tersebut mencatut Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Berdasarkan penelusuran, surat pengangkatan tenaga honorer ini tidak benar alias hoaks.

Narasi yang beredar:

Salah satu akun mengunggah surat bernomor 257/VI/2021 yang mengatasnamakan Kemenpan RB pada 11 Juni 2021.

Surat tersebut soal pengangkatan tenaga honorer berumur 35 tahun ke atas untuk menjadi pegawai negeri sipil (CPNS) tanpa tes.

Adapun surat ini dikeluarkan di Jakarta pada 8 Juni 2021, seolah ditandatangani Menteri PANRB Tjahjo Kumolo.

Tangkapan layar mengenai surat palsu terkait pengangkatan tenaga honorer menjadi PNSFacebook Tangkapan layar mengenai surat palsu terkait pengangkatan tenaga honorer menjadi PNS
Berikut isi suratnya:

MENTERI PENDAYAGUNAAN APARATUR SIPIL NEGARA DAN REFORMASI BIROKRASI REPUBLIK INDONESIA

NOMOR: 257/VI/2021
SIFAT: PENTING
PERIHAL: PENGANGKATAN TENAGA HONORER

Yth:

1. Pejabat Pembina Kepegawaian Pusat
2. Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah

Berdasarkan hasil keputusan rapat Bersama komisi X DPR dan Menteri Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi memberikan kesempatan kepada tenaga honorer, tenaga administrasi, penyuluh pertanian, dan tenaga honorer Kesehatan yang berumur diatas 35 tahun untuk diangkat menjadi pegawai negeri sipil tanpa tes bagi yang memenuhi persyaratan. Untuk lebih jelasnya silahkan konfirmasi langsung Biro Perencanaan Kepegawaian BKN Pusat Drs. Heru Purwaka No WA 0853-2160-3273.

Hari/Tanggal: Selasa, 08-Juni-2021
Waktu: 10.00 WIB
Tempat: Ruang Rapat Komisi X DPR Senayan, Jakarta
Acara: Pengangkatan Tenaga Honorer Umur 35 tahun Keatas

Sehubungan dengan penyampaian ini, kami harapkan semua tenaga honorer yang memenuhi persyaratan diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil atas perhatiannya diucapkan terima Kasih.

Jakarta 08-Juni-2021
Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com