Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Perempuan Lebih Sering Mengalami Rambut Rontok?

Kompas.com - 12/06/2021, 19:03 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Viral sebuah twit yang menyebutkan banyaknya rambut rontok yang ditemukan ketika membersihkan kamar perempuan.

Akun Twitter @sellpiimrslna, menuliskan, saat membersihkan kamar perempuan, ditemukan 10 persen debu dan 90 persen rambut rontok.

Unggahan itu disukai lebih dari 12.700 kali dan dibagikan ulang lebih dari 3.100 kali.

Di kolom komentar, sejumlah pengguna Twitter menyatakan setuju dengan hal itu. Menurut mereka, rambut rontok sering dialami perempuan.

Baca juga: Viral, Unggahan Rambut Keriting Sering Dipotong Disebut Bisa Bikin Rambut Jadi Lurus, Ini Penjelasan Dokter

Benarkah demikian?

Dosen Fakulter Kedokteran Universitas Jenderal Soedirman, yang juga dokter spesialis kulit di RSUD Prof. dr. Margono Soekarjo Purwokerto, dr. Ismiralda Oke Putranti, Sp.KK, menjelaskan, banyak hal yang bisa menyebabkan rambut rontok.

"Rambut rontok banyak sebabnya. Mulai dari faktor genetik, infeksi, autoimun, dan gangguan metabolik, stres, keganasan, dan lain-lain," ujar Oke kepada Kompas.com, Sabtu (12/6/2021).

Dia mengungkapkan, kerontokan rambut bahkan bisa membuat kepala menjadi botak, seperti pada alopesia androgenik yang terkait genetik dan berhubungan dengan hormon.

Selain itu kebotakan juga bisa terjadi pada penderita autoimun seperti alopesia areata, infeksi jamur dan bakteri (pada penyakit sifilis), gangguan psikologis pada trikotilomania, serta pada penderita kanker yang mendapatkan kemoterapi.

Oke mengatakan, rambut dapat rontok setiap hari.

Baca juga: Ingin Rambut Hitam Berkilau? Cobalah Keramas Menggunakan Kopi Wangi

Akan tetapi, normalnya 100-200 helai per hari dan sifatnya acak. Jika lebih dari itu, maka tidak normal.

"Kalau kita lakukan tes tarikan rambut pada suatu lokasi dan tercabutnya cukup banyak, nah itu merupakan tanda terjadinya kerontokan rambut yang abnormal," kata Oke.

Kerontokan yang umumnya terjadi adalah telogen effluvium, yaitu kerontokan yang terjadi terutama akibat terjadi stres berat, baik fisik maupun psikis.

Dia mencontohkan, kerontokan itu seperti pada orang yang demam tinggi, pasca operasi besar, stres akibat pandemi sehingga kehilangan pekerjaan, dan sebagainya.

Apakah perempuan memang lebih sering mengalami kerontokan?

Menurut Oke, perempuan relatif lebih sering mengalami kerontokan rambut. Penyebabnya bisa beragam.

Misalnya, banyak yang memiliki rambut panjang sehingga suka dikuncir atau dikepang. Tarikan pada rambut yang terlalu kuat bisa menyebabkan rontok.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com