Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Racikan Kopi Proffee dan Plus Minusnya

Kompas.com - 11/06/2021, 17:00 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Setelah dalgona, muncullah proffee alias protein dan coffee atau kopi. Sesuai namanya, proffee adalah paduan dari bubuk kopi yang diolah bersama dengan sumber protein tinggi.

Olahan yang hilir mudik di Tiktok ini menggunakan bahan baku yang mudah ditemukan di sekitar masyarakat. Yaitu bubuk kopi (bisa arabika atau robusta), bubuk protein, juga simple sirup atau bahan pemanis lainnya.

Proffee sangat fleksibel. Bisa tersaji dingin untuk Anda yang kegerahan dan butuh asupan kesegaran, atau tersaji panas untuk disesap pelan-pelan di malam hari. 

Dalam laman Huffpost disebutkan bahwa proffee yang merupakan paduan protein dan cold brew ini tak sepopuler dalgona, lantaran dari tampilannya pun sangat biasa, layaknya kopi susu pada umumnya.

Namun di Amerika nama proffee cukup melambung tinggi. Karena dipilih sebagian besar masyarakat untuk dijadikan asupan sumber protein tubuh yang dibutuhkan di pagi hari atau kapan pun setelah sesi olahraga berakhir.

Protein memang sering dikonsumsi di akhir sesi olahraga, dibutuhkan sebagai asupan yang bisa membentuk massa otot. 

Baca juga: Cara Membuat Dalgona Coffee Tanpa Mixer, Jadi dalam 5 Menit

Mengenal proffee lebih dekat

Sumber protein sangat banyak. Kita bisa mendapatkannya dari beras, gandum, oat dan masih banyak lagi. Jadi ketika akan membuat proffee, masing-masing orang bisa berkreasi sesuai dengan imajinasi dan keinginannya.

Ilustrasi kopi arabicaSHUTTERSTOCK/STOCKCREATIONS Ilustrasi kopi arabica
Namun seringnya, bahan membuat proffee hanya menggunakan 100 ml kopi hitam yang sudah didinginkan, 110 ml susu murni, 2 sendok bubuk protein coklat, juga es batu secukupnya.

Sebagai pemanis, beberapa orang cukup menambahkan gula pasir cair atau sirup rasa coklat atau malah vanilla.

Cara membuat proffee cukup mudah. Tinggal masukkan semua bahan ke dalam blender, haluskan hingga tercampur rata. Setelahnya, tuang ke dalam gelas dan proffee siap dinikmati.

Jika ingin sajian panas, tentu saja singkirkan es batu dari bahan komposisi. Ganti kopi dingin dengan kopi panas yang sudah disaring ampasnya.

Baca juga: Sehat Mana Kopi Pagi atau Kopi Sore? Ini Kata Pakar

Plus minus proffee

Meski diwartakan sebagai minuman pemasok protein yang efektif, namun ada sisi minus juga yang dibawa oleh minuman ini.

Berikut plus minus dari segelas proffee:

1. Kopi mengandung antioksidan tinggi, sedangkan bubuk protein adalah pemasok protein yang dibutuhkan tubuh. Paduan keduanya, tentu saja memberikan nutrisi baik bagi sel-sel metabolisme.

2. Proffee bisa mengandung kadar gula berlebih jika Anda menambahkan pemanis terlalu banyak. Karena bubuk protein sendiri sudah mengandung pemanis 4 hingga 5 sendok teh per takaran 1 sendok makannya.

3. Protein tak begitu dibutuhkan oleh orang yang sudah menjalani pola diet sehat bersama ahli gizi. Karena asupan protein yang dibutuhkan tubuh, sudah terpenuhi dari menu harian yang ada. Terlalu banyak protein yang didapat dari proffee justru bisa menyebabkan diare, sakit kepala, dan mual-mual.

4. Setelah minum segelas proffee jangan lantas tidak mengonsumsi makanan apapun. Karena di dalam proffee tak didapatkan serat, vitamin dan mineral.  

Baca juga: Melembutkan Kopi dengan Telur Mentah, Tertarik Mencoba?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com