Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/04/2021, 15:15 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Demonstran di Myanmar ramai-ramai menjadikan telur Paskah sebagai simbol perlawanan terhadap kudeta oleh junta militer Myanmar, Minggu (4/4/2021).

Mereka menggambari dan menulisi telur-telur paskah dengan pesan-pesan perlawanan, lalu mengunggahnya di media sosial.

"Kita harus menang","Revolusi Musim Semi", "Get Out MAH," tertulis dalam telur-telur paskah itu. Get Out MAH sendiri mengacu pada pemimpin junta militer, Min Aung Hlaing.

Melalui cara ini lah, masyarakat dan demonstran anti junta militer Myanmar dapat bersuara.

Pasalnya, selama kependudukan militer atau kudeta ini, militer Myanmar membungkam jalur-jalur suara untuk berpendapat.

Arus informasi dibatasi. Internet dipotong. Surat perintah penangkapan dikeluarkan untuk mereka yang menentang aturan militer.

Baca juga: Menilik Konflik di Myanmar dan Solusi untuk Meredakannya...

Korban berjatuhan

Asosiasi Bantuan untuk Tahanan Politik (AAPP), sebuah kelompok aktivis memantau korban dan penangkapan sejak militer menggulingkan Aung San Suu Kyi dari pemerintahan terpilih.

Mereka memperkirakan jumlah korban tewas telah meningkat menjadi 557 orang.

"Orang-orang di seluruh Myanmar terus menyerang untuk mengakhiri kediktatoran, untuk demokrasi dan hak asasi manusia," kata AAPP seperti dilansir dari Channel News Asia, Minggu (4/4/2021).

Terlepas dari pembunuhan tersebut, pengunjuk rasa tak gentar dan bergerak melawan.

Mereka keluar setiap hari, meski dalam kelompok kecil di kota-kota kecil, untuk menolak kembalinya kekuasaan militer setelah satu dekade upaya menuju demokrasi.

AAPP mengatakan, 2.658 orang ditahan, termasuk empat wanita dan seorang pria yang berbicara dengan kru berita CNN yang berkunjung dalam wawancara di jalan-jalan kota utama Yangon pekan lalu.

Seorang juru bicara CNN mengatakan pihaknya mengetahui laporan penahanan setelah kunjungan tim.

"Kami mendesak pihak berwenang untuk informasi tentang ini, dan untuk pembebasan yang aman dari setiap tahanan," kata juru bicara CNN.

Aksi pembungkaman militer

Militer melancarkan kampanyenya sendiri untuk mengontrol arus informasi dan membungkam perbedaan pendapat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com