Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Polisi China Latihan di Lippo Cikarang

Kompas.com - 28/02/2021, 20:30 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

Selain itu, diberitakan Antara, 22 Februari 2021, pasukan Gegana Korps Brimob Polri memang menggelar latihan berskala besar di wilayah perkotaan atau urban warfare di Distrik 1 Meikarta Lippo Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu (20/2/2021).

Komandan Pasukan Gegana Korps Brimob Polri Brigjen Pol Reza Arief Dewanto mengatakan, latihan urban warfare itu untuk mengantisipasi kejahatan berkadar serta berintensitas tinggi, utamanya yang menggunakan senjata api dan bahan peledak.

Dia mengatakan latihan itu merupakan implementasi latihan besar-besaran di medan "jungle" maupun "rural area" atau wilayah perkotaan, khususnya "large cities" atau "medium size town".

"Selama ini pelatihan baru bersifat parsial. Ini pertama kali kami melaksanakan pelatihan dengan judul besar, yakni urban warfare yang mengintegrasikan beberapa satuan dan spesifikasi kemampuan di dalam tubuh Pasukan Gegana ke dalam sebuah operasi," kata Reza.

Reza mengaku latihan antisipasi aksi kejahatan ini bertujuan meminimalisasi jatuhnya korban dari para anggota yang bertugas di lapangan, sebab pergerakan dalam level tinggi ini melibatkan kuantitas personel berganda, serta bersifat lebih kompleks dengan medan area perkotaan.

"Disebut berskala besar karena kali ini melibatkan seluruh elemen penting dari jajaran Pasukan Gegana, yaitu Satuan Wanteror, Satuan Jibom, dan Satuan KBR didukung teknologi dari Satuan Bantek," ucapnya.

Kesimpulan

Dari penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video yang menyebut polisi China tengah melakukan latihan di Lippo Cikarang adalah tidak benar.

Faktanya, bukan polisi China, tetapi anggota polisi dari Korps Brimob Polri yang tengah berlatih melumpuhkan teroris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com