Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ketujuh, Berikut Update Perkembangan Pencarian Sriwijaya Air SJ 182

Kompas.com - 15/01/2021, 13:35 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Wilayah pencarian diperluas

Dilansir dari pemberitaan Kompas.com (15/1/2021), Direktur Operasional Basarnas Brigjen TNI (Mar) Rasman menyampaikan, wilayah pencarian korban dan serpihan pesawat diperluas hingga ke arah pantai pada Kamis, (14/1/2021).

Menurutnya, kemungkinan material pesawat dan bagian tubuh korban sudah bergeser karena terseret arus.

Proses pencarian juga dioptimalkan di permukaan laut karena ada beberapa serpihan pesawat yang ditemukan.

Baca juga: 7 Temuan Sementara Diduga Terkait dengan Sriwijaya Air SJ 182

Kendala mencari CVR

Basarnas mengaku mengalami kendala dalam pencarian cockpit voice recorder (CVR).

Kepala Basarnas Marsekal Madya TNI (Purn) Bagus Puruhito mengatakan, bagian luar CVR sudah ditemukan.

Tetapi, beacon atau sebuah alat yang digunakan agar CVR terdeteksi sudah terlepas.

Kendati demikian, tim SAR kesulitan mencari keberadaan CVR di bawah laut. Apalagi air laut yang keruh juga mempersulit jarak pandang para penyelam dalam proses pencarian.

Baca juga: Update Terbaru Gempa Majene Magnitudo 6,2: 4 Orang Meninggal, 637 Luka-luka, dan 3.000 Lainnya Mengungsi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com