Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Cara Mendapatkan Vaksinasi Covid-19 | Efektivitas Vaksin Sinovac

Kompas.com - 28/12/2020, 05:44 WIB
Inggried Dwi Wedhaswary

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Informasi mengenai vaksinasi Covid-19 di beberapa negara masih menjadi perhatian. Demikian pula soal perkembangan uji klinis berbagai kandidat vaksin virus corona.

Berita soal vaksin ini menjadi perhatian pembaca laman Tren sepanjang Minggu (27/12/2020) hingga Senin (28/12/2020) pagi.

Berita lain yang juga diikuti seputar berbagai informasi yang viral di media sosial.

Selengkapnya, berikut berita-berita populer Tren:

1. Cara mendapatkan vaksinasi Covid-19

Kementerian Kesehatan menerbitkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 84 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Vaksinasi dalam Rangka Penanggulangan Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Permenkes itu keluar pada 14 Desember 2020. Pemerintah menargetkan vaksinasi Covid-19 akan dimulai pada Januari 2021.

Bagaimana cara kita mendapatkannya? Baca selengkapnya di sini:

Vaksinasi Covid-19 Dimulai Awal 2021, Bagaimana Cara Mendapatkannya?

2. Viral keluhan konsumen iBox

Tangkapan layar cuplikan video mengenai pelanggan di iBox di Senayan City, Jakarta pada Kamis (24/12/2020).Twitter: @AREAJULID Tangkapan layar cuplikan video mengenai pelanggan di iBox di Senayan City, Jakarta pada Kamis (24/12/2020).
Sebuah video yang merekam testimoni seorang konsumen iBox Senayan City viral di media sosial.

Konsumen tersebut mengeluhkan pelayanan kurang enak yang diterimanya saat akan membeli iPhone 12. Hal ini pun mendapatkan tanggapan dari pihak PT Erajaya Sembada yang menaungi iBox.

Bagaimana kronologinya? Simak pada berita di bawah ini:

Viral, Video Pria Diduga Mendapatkan Sikap Tidak Enak di iBox Senayan City, Ini Penjelasannya...

3. Kemanjuran Sinovac berbeda di beberapa negara

Vaksin virus corona produksi Sinovac dari China belum mengumumkan efikasi atau kemanjurannya secara resmi.

Akan tetapi, beberapa negara yang menjadi tempat uji klinis vaksin itu telah mengumumkan hasil awalnya.

Pada Kamis (24/12/2020), Turki mengumumkan vaksin corona Sinovac memiliki tingkat kemanjuran 91,25 persen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com