Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pelanggan Nasional, Promo Pertamax Cashback 30 Persen hingga Double Kupon BBM

Kompas.com - 04/09/2020, 11:20 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari Pelanggan Nasional diperingati pada hari ini, Jumat (4/9/2020).

Dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, Pertamina memberikan sejumlah promo spesial selama September 2020.

VP Corporate Communication Fajriyah Usman membenarkan adanya promo tersebut.

"Iya benar," kata Fajriyah saat dihubungi Kompas.com, Jumat (4/9/2020).

Dikutip dari laman resmi Pertamina, ada enam promo untuk para konsumen, yaitu Cerita Pelanggan, Double Point MyPertamina, Double Kupon BBM MyPertamina, Cashback 30%, Promo Bright Gas, dan Trade in Bright Gas.

Baca juga: 9 Restoran dengan Promo Hari Pelanggan Nasional 2020, dari Sushi Tei sampai Es Teler 77

Cerita Pelanggan

Pertamina mengadakan program cerita pelanggan yang akan berlangsung pada 3-4 September 2020.

Konsumen hanya perlu mengunggah cerita pengalaman menarik ketikan menggunakan produk-produk pertamina melalui Instagram Story.

Dalam unggahannya, peserta wajib mencantumkan akun @mypertamina, @pertaminafuels, dan @brightgas.

Mereka yang beruntung akan mendapatkan saldo LinkAja sebesar Rp 200.000.

Double Point MyPertamina

Untuk promo ini, hanya berlangsung satu hari, yaitu 4 Septembe 2020.

Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga Mas'ud Khamid mengatakan, program Double Point MyPertamina ini bertujuan untuk meningkatkan loyalitas konsumen.

Program tersebut dilakukan melalui pemberian Double Point MyPertamina untuk transaksi pembelian Pertamax Series dan Dex Series di SPBU secara cashless melalui aplikasi MyPertamina.

Nantinya, poin tersebut dapat ditukarkan dengan beragam merchandise di aplikasi MyPertamina.

Baca juga: Promo Hari Pelanggan Nasional 2020 di 8 Restoran Cepat Saji, KFC sampai McD

Double Kupon BBM

Program Double Kupon BBM ini berlangsung selama bulan September 2020.

Selama periode September, penukaran kopon akan mendapatkan kupon dua kali dari periode biasa.

"Seperti yang kita tahu bahwa undian BBM MyPertamina akan segera hadir lagi di Oktober 2020 sehingga saat ini adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan penukaran kupon BBM MyPertamina karena dibulan ini akan mendapatkan double kupon," kata Mas'ud.

Cashback 30 persen

Promo lainnya adalah cashback 30 persen bagi konsumen yang membeli Pertamax, Pertamax Turbo dan Dex melalui aplikasi MyPertamina.

Cashback 30 persen ini berlaku maksimal Rp 10.000 per konsumen selama periode promosi.

Promo Bright Gas

Untuk promo Bright Gas akan berlangsung sepanjang September 2020 dan berlaku untuk pembelian melalui www.klikindomaret.com.

Konsumen akan mendapatkan bonus spesial new normal starter pack, yaitu satu buah sabun cuci tangan dan satu buah hand sanitizer yang berlaku untuk 6.000 pemesan pertama.

Trade in Bright Gas

Promo terakhir yang diberikan oleh Pertamina adalah Trade in Bright Gas yang berlangsung selama 1 September-31 Oktober 2020.

Caranya, konsumen menukarkan satu buah tabung gas elpiji 3 kg dengan Bright Gas 5,5 kg. Ada diskon Rp 123.000 dan gratis ongkos kirim.

Selain itu, konsumen juga dapat menukarkan dua buah tabung gas elpiji 3 kg dengan Bright Gas 12 kg.

Nantinya mereka akan mendapatkan diskon Rp 135.000 dan gratis ongkos kirim.

Sebagai catatan, promo ini berlaku untuk 200 konsumen pertama per hari dengan pemesanan melalui Pertamina Call Center 135 atau WhatsApp 0811-135-0-135.

Baca juga: INFOGRAFIK: 7 Golongan Pelanggan yang Dapat Penurunan Tarif Listrik PLN

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Tren
Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Tren
Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com