Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertambah 2.473 Kasus dalam Sehari, Berikut 10 Provinsi dengan Kasus Covid-19 Tertinggi

Kompas.com - 07/08/2020, 19:06 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyebaran atau penularan virus corona di Indonesia terus terjadi. Bahkan data Satgas Covid-19 menunjukkan adanya penambahan 2.473 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir pada Jumat (7/8/2020) hingga pukul 12.00 WIB.

Penambahan itu menyebabkan kini ada 121.226 kasus Covid-19 di Tanah Air, terhitung sejak kasus pertama yang diumumkan pada 2 Maret 2020.

Jumlah pasien yang sembuh dilaporkan mengalami peningkatan sebesar 1.912 orang sehingga total menjadi 77.557 orang.

Baca juga: Memprediksi Kapan Pandemi Covid-19 di Indonesia Akan Berakhir...

Sementara jumlah korban jiwa akibat virus yang pertama kali diidentifikasi di China tersebut mencapai 5.593 hingga Jumat (7/8/2020).

Kasusnya tersebar di 34 provinsi dan 479 kabupaten/kota di Indonesia.

Update terbaru menegaskan Provinsi DKI Jakarta kembali mencatatkan jumlah yang tertinggi di Indonesia.

Ini terjadi setelah jumlah kasus Covid-19 di ibu kota melampaui akumulasi kasus positif di Provinsi Jawa Timur pada Jumat (7/8/2020).

Baca juga: Menilik Potensi Resesi Ekonomi Indonesia di Tengah Pandemi Covid-19...

Hal ini berdasarkan data yang dibagikan Satgas Penanganan Covid-19 pada Jumat (7/8/2020) sore.

Berdasarkan data tersebut, total ada 24.601 kasus positif di DKI Jakarta yang terhitung sejak 2 Maret 2020.

Jumlah ini tercatat setelah ada penambahan sebanyak 665 kasus baru Covid-19 di DKI Jakarta dalam 24 jam terakhir yang terhitung sejak pukul 12.00 WIB pada Kamis (6/8/2020).

Sementara itu, Provinsi Jawa Timur mencatat total kasus Covid-19 sebanyak 24.493 pada Jumat sore.

Jumlah ini tercatat setelah ada penambahan 378 kasus baru Covid-19 di Jawa Timur selama 24 jam terakhir.

Baca juga: Simak, Ini 10 Cara Pencegahan agar Terhindar dari Virus Corona

Berikut adalah 10 provinsi dengan jumlah kasus terbanyak Covid-19 di Indonesia hingga Jumat (7/8/2020) sore:

1. DKI Jakarta

  • Terkonfirmasi: 24.601
  • Sembuh: 15.201
  • Meninggal Dunia: 913

2. Jawa Timur

  • Terkonfirmasi: 24.493
  • Sembuh: 17.221
  • Meninggal Dunia: 1.834

3. Jawa Tengah

  • Terkonfirmasi: 10.383
  • Sembuh: 6.503
  • Meninggal Dunia: 709

4. Sulawesi Selatan

  • Terkonfirmasi: 10.257
  • Sembuh: 7.084
  • Meninggal Dunia: 334

5. Jawa Barat

  • Terkonfirmasi: 7.147
  • Sembuh: 4.315
  • Meninggal Dunia: 221

Baca juga: Vaksin Corona dari Oxford Dinilai Aman, Dijanjikan Siap pada September

6. Kalimantan Selatan

  • Terkonfirmasi: 6.535
  • Sembuh: 3.851
  • Meninggal Dunia: 301

7. Sumatera Utara

  • Terkonfirmasi: 4.693
  • Sembuh: 1.912
  • Meninggal Dunia: 221

8. Bali

  • Terkonfirmasi: 3.682
  • Sembuh: 3.208
  • Meninggal Dunia: 49

9. Sumatera Selatan

  • Terkonfirmasi: 3.623
  • Sembuh: 2.099
  • Meninggal Dunia: 183

10. Papua

  • Terkonfirmasi: 3.215
  • Sembuh: 1.743
  • Meninggal Dunia: 34

Baca juga: Berikut 5 Gejala Virus Corona Ringan yang Tak Boleh Diabaikan

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Tingkat Risiko Kegiatan pada Masa Pandemi Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Tinitus, Kondisi Ketika Telinga Berdenging, Apa Penyebabnya?

Mengenal Tinitus, Kondisi Ketika Telinga Berdenging, Apa Penyebabnya?

Tren
Psikiater Nutrisi Ungkap 5 Sarapan Favorit, Bantu Siapkan Otak dan Mental Seharian

Psikiater Nutrisi Ungkap 5 Sarapan Favorit, Bantu Siapkan Otak dan Mental Seharian

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 20-21 April 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 20-21 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Murni Tanpa Gula | Israel Serang Iran

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Murni Tanpa Gula | Israel Serang Iran

Tren
Seorang Pria Ditangkap di Konsulat Iran di Perancis, Ancam Ledakkan Diri

Seorang Pria Ditangkap di Konsulat Iran di Perancis, Ancam Ledakkan Diri

Tren
Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66, Bisa Dapat Insentif Rp 600.000

Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66, Bisa Dapat Insentif Rp 600.000

Tren
Mengenal Mitos Atlantis, Kota dengan Peradaban Maju yang Hilang di Dasar Laut

Mengenal Mitos Atlantis, Kota dengan Peradaban Maju yang Hilang di Dasar Laut

Tren
Mengenal Hak Veto dan Sederet Konversinya, Terbaru Gagalkan Palestina Jadi Anggota PBB

Mengenal Hak Veto dan Sederet Konversinya, Terbaru Gagalkan Palestina Jadi Anggota PBB

Tren
Gunung Ruang Semburkan Gas SO2, Apa Dampaknya bagi Manusia, Tanaman, dan Hewan?

Gunung Ruang Semburkan Gas SO2, Apa Dampaknya bagi Manusia, Tanaman, dan Hewan?

Tren
Kim Jong Un Rilis Lagu, Lirik Sarat Pujian untuk Pemimpin Korea Utara

Kim Jong Un Rilis Lagu, Lirik Sarat Pujian untuk Pemimpin Korea Utara

Tren
Manfaat Mengonsumsi Kubis untuk Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat Mengonsumsi Kubis untuk Menurunkan Tekanan Darah

Tren
Gunung Semeru 2 Kali Erupsi, PVMBG: Masih Berstatus Siaga

Gunung Semeru 2 Kali Erupsi, PVMBG: Masih Berstatus Siaga

Tren
Israel Serang Iran, AS Klaim Sudah Dapat Laporan tapi Tak Beri Lampu Hijau

Israel Serang Iran, AS Klaim Sudah Dapat Laporan tapi Tak Beri Lampu Hijau

Tren
Ada Indomaret di Dalam Kereta Cepat Whoosh, Jual Kopi, Nasi Goreng, dan Obat Maag

Ada Indomaret di Dalam Kereta Cepat Whoosh, Jual Kopi, Nasi Goreng, dan Obat Maag

Tren
7 Fakta Kebakaran Mampang, Padam Usai 16 Jam dan 7 Korban Terjebak

7 Fakta Kebakaran Mampang, Padam Usai 16 Jam dan 7 Korban Terjebak

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com