Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transformasi Tiket Kereta Api Sejak Jaman Belanda, dari Kertas Tebal ke Digital

Kompas.com - 28/06/2020, 07:04 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu moda transportasi yang paling disukai masyarakat Indonesia, khususnya yang ada di Pulau Jawa adalah kereta api.

Keberadaannya sudah ada sejak jaman penjajahan, mulai dari difungsikan untuk mengangkut hasil pertanian hingga dioperasikan untuk keperluan komersil.

Sejak pertama kali dioperasikan dan melayani masyarakat, Kereta Api Indonesia telah memberlakukan tiket sebagai tanda seseorang berhak menaiki kereta api.

Bentuk tiket ini sejak awal hingga kini hadir dalam bentuk dan komposisi yang terus berubah  seiring perkembangan waktu.

Dan berikut ini jenis-jenis tiket yang diberlakukan untuk kereta api di Indonesia berdasarkan penjelasan PT KAI melalui akun Twitter @kai_121.

Baca juga: Tarif Tiket Kereta Jarak Jauh Naik hingga 40 Persen, Ini Penjelasan KAI

Tiket Edmondson

Tiket Edmondson pertama kali diperkenalkan pada 1840 di Inggris dan ditemukan oleh Thomas Edmondson.

Jenis tiket ini yang pertama digunakan Indonesia pada era Hindia-Belanda oleh Nederlands-Indische Spoorweg Maatshappij (NIS) pada 1897 untuk rute Semarang-Solo-Yogyakarta.

Tiket ini terbuat dari kertas karton berukuran 6x3 cm dan menggantikan keberadaan tiket sebelumnya yang ditulis menggunakan tangan.

Penggunaan tiket Edmonson masih tetap dipertahankan meskipun perusahaan perkeretaapian telah diambil alih oleh Republik Indonesia dari pihak NIS.

Ragam informasi yang tertera dalam tiket ini adalah jenis kereta, asal dan tujuan, harga tiket, keterangan asuransi, dan kode tiket.

Tiket jenis  ini terakhir kali digunakan pada 2009, sebelum akhirnya berganti ke tiket jenis baru.

Baca juga: Calon Penumpang Harus Punya SIKM untuk Beli Tiket Kereta Api dari dan Menuju Gambir

Tiket KA 2009-2016

Selama 7 tahun ini, tiket kereta api berupa selembar kertas yang berukuran lebih besar yakni 20x7 cm, namun tidak terbuat dari kertas karton yang cenderung tebal.

Dicetak menggunakan printer dot matrix, tiket ini mengalami beberapa kali perubahan. Awalnya tidak tertera nama penumpang di dalam informasi yang tercetak lalu menjadi ada.

Kemudian penambahan logo hologram di sisi kanan tiket, dan terakhir, dicantumkan detail informasi penumpang hingga kode QR untuk meningkatkan keamanan tiket dari potensi pemalsuan.

Masih di masa yang sama, PT KAI juga memperkenalkan mesin Cetak Tiket Mandiri yang memungkinkan penumpang membeli tiket di luar PT KAI, tapi juga di mitra-mitra yang bekerja sama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Aktivitas Kegempaan di Gunung Gamalama Meningkat, Warga Diimbau Waspada

Aktivitas Kegempaan di Gunung Gamalama Meningkat, Warga Diimbau Waspada

Tren
10 Rudal Balistik dengan Jangkauan Terjauh di Dunia Beserta Negara Pemiliknya

10 Rudal Balistik dengan Jangkauan Terjauh di Dunia Beserta Negara Pemiliknya

Tren
WNI Ceritakan Cara UEA Menangani Banjir: Ada Peringatan Dini, Mobil Pompa, dan Denda

WNI Ceritakan Cara UEA Menangani Banjir: Ada Peringatan Dini, Mobil Pompa, dan Denda

Tren
Ada 18.557 Formasi CASN Bawaslu 2024, Ini 5 Posisi dengan Daya Tampung Terbanyak

Ada 18.557 Formasi CASN Bawaslu 2024, Ini 5 Posisi dengan Daya Tampung Terbanyak

Tren
Israel Lancarkan Serangan Balasan ke Iran, Wilayah Ini Jadi Sasaran

Israel Lancarkan Serangan Balasan ke Iran, Wilayah Ini Jadi Sasaran

Tren
Media Asing Soroti Kemenangan Indonesia atas Australia di Piala Asia U23

Media Asing Soroti Kemenangan Indonesia atas Australia di Piala Asia U23

Tren
Cara Bikin Stiker Langsung dari Aplikasi WhatsApp, Cepat dan Mudah

Cara Bikin Stiker Langsung dari Aplikasi WhatsApp, Cepat dan Mudah

Tren
Ramai soal Penumpang Mudik Motis Buka Pintu Kereta Saat Perjalanan, KAI Ingatkan Bahaya dan Sanksinya

Ramai soal Penumpang Mudik Motis Buka Pintu Kereta Saat Perjalanan, KAI Ingatkan Bahaya dan Sanksinya

Tren
Israel Membalas Serangan, Sistem Pertahanan Udara Iran Telah Diaktifkan

Israel Membalas Serangan, Sistem Pertahanan Udara Iran Telah Diaktifkan

Tren
Rp 255 Triliun Berbanding Rp 1,6 Triliun, Mengapa Apple Lebih Tertarik Berinvestasi di Vietnam?

Rp 255 Triliun Berbanding Rp 1,6 Triliun, Mengapa Apple Lebih Tertarik Berinvestasi di Vietnam?

Tren
Israel Balas Serangan, Luncurkan Rudal ke Wilayah Iran

Israel Balas Serangan, Luncurkan Rudal ke Wilayah Iran

Tren
Mengenal Rest Area Tipe A, B, dan C di Jalan Tol, Apa Bedanya?

Mengenal Rest Area Tipe A, B, dan C di Jalan Tol, Apa Bedanya?

Tren
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Sarjana, Cek Syarat dan Cara Daftarnya!

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan Sarjana, Cek Syarat dan Cara Daftarnya!

Tren
Eks ART Menggugat, Ini Perjalanan Kasus Mafia Tanah yang Dialami Keluarga Nirina Zubir

Eks ART Menggugat, Ini Perjalanan Kasus Mafia Tanah yang Dialami Keluarga Nirina Zubir

Tren
Mengintip Kecanggihan Dua Kapal Perang Rp 20,3 Triliun yang Dibeli Kemenhan

Mengintip Kecanggihan Dua Kapal Perang Rp 20,3 Triliun yang Dibeli Kemenhan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com