Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala Dunia Online: Indonesia Vs Brazil, Siapa Bakal Menang?

Kompas.com - 11/05/2020, 10:02 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Para penggemar sepak bola tak kehabisan ide kreatif. Meski saat ini hampir seluruh pertandingan sepak bola di seluruh dunia dihentikan karena wabah virus corona, ada gelaran Piala Dunia yang digelar secara online. 

Lebih mengejutkan lagi, Indonesia ternyata lolos ke babak final Piala Dunia online ini dan bakal menghadapi Brazil.

Turnamen daring tersebut diselenggarakan di Instagram oleh akun @thefootballarena yang memiliki 567.000 pengikut.

Piala Dunia online ini digelar sejak Rabu (6/5/2020).

Bagaimana sistem pertandingannya?

Sistem pertandingannya menggunakan fitur voting yang ada di Instagram Stories.

Kemenangan dinilai berdasarkan voting terbanyak yang didapat oleh sebuah negara.

Berkat dukungan voting yang luar biasa dari warganet, Indonesia berhasil mengandaskan Ukraina di babak 32 besar, menyingkirkan Portugal di babak 16 besar, kemudian mengalahkan Inggris di babak perempat final.

Di babak semi final, Indonesia harus berhadapan dengan Perancis.

Namun, sekali lagi warganet Indonesia berhasil membawa Merah Putih mengalahkan Perancis dan melaju ke babak final.

Babak final mempertemukan Indonesia dengan Brazil digelar pada Minggu (10/5/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

WORLD CUP???? FINAL ???? Head over to our story to vote for THE FINAL. Who’s gonna win? You decide!

A post shared by The Football Arena | Futbol (@thefootballarena) on May 10, 2020 at 6:21am PDT

Saat ini, Indonesia masih unggul dengan skor voting 71 persen, sementara Brazil baru mendapat skor 29 persen.

Voting sudah berlangsung 11 jam dan akan ditutup setelah 24 jam.

Skor sementara Indonesia vs BrazilInstagram/thefootballarena Skor sementara Indonesia vs Brazil

Bukan kali pertama

Sebelumnya, pada gelaran Piala Dunia online yang digelar oleh akun Instagram Transfers, Indonesia berhasil menjadi juara pada babak final yang digelar pada Senin (4/5/2020).

Menghadapi Brazil di babak final, Indonesia keluar sebagai juara berkat dukungan warganet yang luar biasa.

Indonesia juara Piala Dunia onlineInstagram/transfers Indonesia juara Piala Dunia online
Di kolom komentar, akun resmi dari Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) membubuhkan tanda 'love' sebagai ungkapan kegembiraan atas kemenangan ini.

capan selamat juga diberikan oleh warganet dari berbagai negara.

Seperti akun @dancekingg yang berkomentar "Indonesians you just shocked the world, congrats from Nigeria,"  tulis akun itu.

Kali ini, akankah Indonesia menang voting lagi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com