Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gejala Covid-19 pada Anak Mirip Penyakit Kawasaki Muncul di AS

Kompas.com - 01/05/2020, 18:15 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

 

Diagnosis penyakit kawasaki

Salah satunya seperti di Rumah Sakit Anak Stanford, terdapat satu kasus anak berusia 6 bulan dirawat karena penyakit Kawasaki dan juga didiagnosis dengan Covid-19.

Tim RSA Stanford mengatakan, anak tersebut awalnya rewel, demam, dan tidak mau makan. Dia tidak batuk atau mampat hidungnya.

Saat dites flu, hasilnya negatif. Lalu dokter mendiagnosisnya dengan infeksi virus. Dia kemudian dinyatakan positif Covid-19.

Pada hari kedua dia mengalami demam dan ruam bernoda. X-ray dada menunjukkan bercak putih kecil di paru-parunya sehingga dokter mengirimnya ke ruang gawat darurat.

Gejala bayi itu tampaknya adalah penyakit Kawasaki, jadi dokter memberinya imunoglobulin intravena dan aspirin dosis tinggi.

Dua minggu setelah bayi itu keluar, dia tidak memiliki gejala pernapasan dan baik-baik saja.

Para ilmuwan mengatakan akan meneliti lebih lanjut hubungan potensial penyakit Kawasaki dengan infeksi ini.

Dr. Brad Segal, yang menangani kasus ini, mengatakan bahwa tim terkejut ketika tes kembali positif untuk Covid-19.

Baca juga: Viral Pesan dan Foto Kondisi Paru-paru Anak 7 Tahun Penuh Cairan Diduga Covid-19

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com