Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris dan Korsel Terapkan Sistem "Drive-Thru" Tes Virus Corona, Ini Penjelasannya..

Kompas.com - 28/02/2020, 19:55 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus penyebaran virus corona di Korea Selatan melonjak tajam dalam dalam beberapa hari terakhir. Update Jumat (28/2/2020) ada 2.337 kasus positif terkonfirmasi di negara tersebut.

Sebagai bentuk antisipasi, Korea Selatan membuat sistem "Drive-Thru" untuk mendeteksi virus corona. Seseorang bisa menjalani deteksi virus dari dalam mobilnya.

Namun tidak hanya Korea Selatan yang memiliki sistem ini, Inggris juga ternyata mulai mengenalkan sistem tes virus corona tersebut.

Dikutip dari Leeds Live, National Health Service (NHS) meluncurkan deteksi virus corona "Drive-Thru" di Inggris ketika total infeksi di negara itu mencapai angka 16 kasus.

Seseorang bisa tetap berada di kursi mobilnya saat perawat mengambil sampel dari pengendara tersebut.

Baca juga: Cerita Layanan Drive-Thru Pemeriksaan Virus Corona di Korea Selatan...

Layanan yang terbilang baru ini disediakan oleh Central London Community Healthcare NHS Trust di Parsons Green.

Keberadaannya dimaksudkan untuk membantu masyarakat untuk bisa menjalani uji kesehatan dengan aman dan cepat, juga dekat dari rumah mereka.

Sistem yang diberlakukan adalah, seseorang harus terlebih dahulu menghubungi NHS di nomor 111.

Kemudian, mereka akan dibuatkan jadwal di mana nantinya ada dua perawat yang melakukan pemeriksaan di hidung dan mulut mereka.

Hasil tes dalam 3 hari

Hasil pemeriksaan tersebut baru akan muncul ketika telah menjalani proses pengujian selama 72 jam atau 3 hari.

Pengguna akan diminta untuk mengisolasi diri saat pemeriksaan telah selesai agar dapat mencegah adanya kemungkinan penularan virus selanjutnya.

Direktur Medis NHS, Prof. Stephen Powis mengatakan, pihaknya bekerja keras untuk mempersiapkan layanan ini di seluruh negeri. NHS mengupayakan langkah pragmatis, inventif, dan aman untuk mendeteksi virus corona pada seseorang.

"Ini penting, setiap orang yang takut dengan gejala virus (corona) atau baru saja bepergian ke area yang terifeksi virus ini, sebaiknya menghubungi NHS 111 untuk mendapatkan masukan. Staf kami akan membantu orang-orang untuk menangani virus dengan tenang dan profesional," jelas Powis.

Baca juga: 22 Negara yang Laporkan Kasus Pertama Infeksi Virus Corona Pekan Ini

Dr. Joanne Medhurst, Direktur Medis di Central London Community Healthcare NHS Trust, menambahkan sistem deteksi "Drive-Thru" untuk memastikan masyarakat bisa aman, yakin, dan cepat mengecek keberadaan virus corona.

"Kami membantu warga di area kami untuk mendapatkan hasil akurat, mendapat saran tepat waktu sambil mengurangi tekanan dengan berkonsultasi pada NHS, minggu ini kami mendapat respon baik dari masyarakat bahwa layanan ini disebut memberi kepastian di tengah kesulitan," ujarnya.

Inisiatif tes kesehatan ini muncul ketika 168 warga Inggris berada di antara ratusan tamu yang ditahan di hotel H10 Costa Adeje Palace di La Caleta, di pulau Canary, Tenerife, Spanyol.

Dari ratusan tamu tersebut, 4 di antaranya termasuk seorang dokter dari Italia dinyatakan positif terkena virus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan, Terbaru Bobby Nasution

Tren
Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Benarkah Tidur di Kamar Tanpa Jendela Berakibat TBC? Ini Kata Dokter

Tren
Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Ini Daftar Kenaikan HET Beras Premium dan Medium hingga 31 Mei 2024

Tren
Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Ramai soal Nadiem Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris, Ini Kata Kemendikbud Ristek

Tren
Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Media Korsel Soroti Pertemuan Hwang Seon-hong dan Shin Tae-yong di Piala Asia U23

Tren
10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

Tren
5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

5 Manfaat Kesehatan Daging Buah Kelapa Muda, Salah Satunya Menurunkan Kolesterol

Tren
Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Viral, Video Sopir Bus Cekcok dengan Pengendara Motor di Purworejo, Ini Kata Polisi

Tren
PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

PDI-P Laporkan Hasil Pilpres 2024 ke PTUN Usai Putusan MK, Apa Efeknya?

Tren
UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

UKT Unsoed Tembus Belasan-Puluhan Juta, Kampus Sebut Mahasiswa Bisa Ajukan Keringanan

Tren
Sejarah dan Makna Setiap Warna pada Lima Cincin di Logo Olimpiade

Sejarah dan Makna Setiap Warna pada Lima Cincin di Logo Olimpiade

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com