Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Ciputra dari Warisan Karya, Megaproyek, hingga Penghargaan Bergengsi

Kompas.com - 27/11/2019, 10:01 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chairman dan Founder Ciputra Group, Ciputra, meninggal dunia hari ini, Rabu (27/11/2019) pukul 01.05 waktu setempat.

Ciputra meninggal pada usia 88 tahun di Singapura.

Semasa hidupnya, Ciputra bergelut pada bidang properti dan sempat terlibat pada reklamasi dan megaproyek.

Begawan properti Indonesia ini telah menghasilkan sejumlah karya yang mentereng bagi dunia properti, seperti BSD City, CitraRaya Tangerang, Taman Impian Jaya Ancol, Pondok Indah, Pantai Indah Kapuk, dan proyek-proyek skala kota lain yang tersebar di Indonesia.

Selain itu, Ciputra yang lebih dari 50 tahun menekuni bisnis properti, telah mendirikan tiga imperium, antara lain Jaya Group, Metropolitan Group, dan Ciputra Group.

Ketiga imperium ini bergerak di bidang properti, konstruksi, rekreasi, serta teknologi informasi yang bergerak di seluruh pelosok negeri dan mancanegara, yakni Singapura, Hanoi, Phnom Penh, dan China.

Baca juga: Meninggal di Usia 88 Tahun, Berikut Sepak Terjang Ciputra

Kawasan Wisata Terpadu

Chairman Ciputra Grup, CiputraKOMPAS/JB SURATNO Chairman Ciputra Grup, Ciputra

Berikut rekam jejak pencapaian Ciputra dalam bidang properti:

Taipan properti ulung ini mengisahkan kiprahnya di dunia properti tidaklah mudah. Terutama, ketika dirinya memulai pembangunan proyek reklamasi skala jumbo bertajuk Taman Impian Jaya Ancol pada 1966.

Dalam penggarapan reklamasi Ancol untuk menjadi kawasan wisata terpadu, Ciputra tidak melakukannya secara sembarangan.

Persiapan dan studi kelayakan dilakoninya dalam waktu lima tahun.

Selain itu, Ciputra telah mengembagkan lebih dari 100 proyek kawasan kota mandiri seluas lebih dari 10.000 ha dan ratusan properti komersial.

Tak hanya berkecimpung di dunia properti, Ciputra terlibat aktif di bidang sosial, seperti puluhan yayasan pendidikan, olahraga, seni, dan budaya, termasuk Ciputra Art Gallery, Museum and Theater, serta empat perguruan tinggi, yakni Universitas Ciputra, Universitas Tarumanegara, Universitas Prasetya Mulya, dan Pembangunan Jaya.

Keminatannya di bidang budaya juga dituangkannya dalam bangunan di kawasan Ciputra World Jakarta, Ciputra Artpreneurship.

Adapun bangunan ini terdiri dari lima bagian, yakni museum, galeri, ruang pameran, studio, dan performance art.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

14 Kepala Daerah Penerima Satyalancana dari Jokowi, Ada Bobby tapi Gibran Batal Hadir

Tren
KAI Sediakan Fitur 'Connecting Train' untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

KAI Sediakan Fitur "Connecting Train" untuk Penumpang yang Tidak Dapat Tiket di Stasiun

Tren
Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Daftar Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL dalam Pencucian Uang, Digunakan untuk Skincare dan Renovasi Rumah

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com